HADITS SHAHIH: Nabi Muhammad Anjurkan Tiap Muslim Sering-sering Ziarah Kubur untuk Mengingat Mati

- 28 Desember 2021, 16:00 WIB
Ustadzz Ahmad Zainuddin
Ustadzz Ahmad Zainuddin /Mulya Achdami/

اسْتَأْذَنْتُ رَبِّي فِي أَنْ أَسْتَغْفِرَ لَهَا فَلَمْ يُؤْذَنْ لِي وَاسْتَأْذَنْتُهُ فِي أَنْ أَزُورَ قَبْرَهَا فَأُذِنَ لِي فَزُورُوا الْقُبُورَ فَإِنَّهَا تُذَكِّرُ الْمَوْتَ

“Saya memohon izin kepada Rabb-ku untuk memintakan ampunan baginya, namun tak diperkenankan olehNya, dan saya meminta izin untuk menziarahi kuburnya lalu diperkenankan olehNya. Karena itu, berziarahlah kubur karena ia akan mengingatkan kalian akan kematian.” (HR Muslim)

Baca Juga: Ratusan Kendaraan Alami Gangguan di Tol Japek, Kemenhub Akan Beri Sanksi Truk ODOL Mulai Hari Ini

Sementara itu, Ustadz Abu Yahya Badrus Salam mengatakan setiap manusia pasti akan mati. cobalah renungkan, bukankah engkau akan seperti itu?

 كُلُّ نَفْسٍ ذَآئِقَةُ الْمَوْتِ ثُمَّ إِلَيْنَا تُرْجَعُونَ

Setiap jiwa pasti akan merasakan kematian, kemudian kepada Kamilah kamu akan dikembalikan“. (Al Ankabut: 57).

Nabi shalallahu ‘alaihi wasallam telah memerintahkan kita untuk berziarah kubur, agar kita selalu mengingat kehidupan akhirat,

زُورُوا الْقُبُورَ فَإِنَّهَا تُذَكِّرُكُمْ الْآخِرَةَ

Berziarah kuburlah, sesungguhnya ia mengingatkan akhirat“. (HR Ibnu Majah).

Baca Juga: Pratama Arhan Absen Lawan Thailand di Final Piala AFF 2020. Ini Alasan Shin Tae-yong

Halaman:

Editor: Mulya Achdami


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini