Lomba Domino Peringati HUT KKSS ke-46, Ini Dia Juaranya!

- 8 November 2022, 20:19 WIB
Lomba Domino Peringati HUT KKSS ke-46, Ini Dia Juaranya usai bertanding
Lomba Domino Peringati HUT KKSS ke-46, Ini Dia Juaranya usai bertanding /Nur Aliem Halvaima /Foto : AM - Posjakut/

POSJAKUT - Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-46, Badan Pengurus Pusat Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (BP KKSS), menggelar lomba seni budaya, olahraga dan domino.

Salah satunya dari rangkaian memperingati HUT-nya, dilaksanakan lomba domino yang digelar di lantai 3 Balai Jos Sudarso Kantor Walikota Jakarta Utara, Ahad 4 November 2022.

Lomba domino, gaplek atau "domeng" dalam bahasa Bugis ini, diikuti ratusan peserta dari 27 kontingen dari Badan Pimpinan Wilayah (BPW), Badan Pimpinan Daerah (DPD) dan pilar yang ada di wilayah Jabodetabek. 

Penyelenggara lomba domino untuk HUT KKSS ke 46 kali ini, dipercayakan kepada BPD KKSS Jakarta Utara (Jakut) diketuai H. Ben Nofri Baso sekaligus penanggung jawab lomba.

Baca Juga: Ketua Panitia, Sri Asri Wulandari: 9 Kegiatan Lomba Digelar Peringati 46 Tahun KKSS

Lomba domino ini berlangsung cukup seru dan berjalan dengan tertib. Panitia penyelenggara memberlakukan banyak peraturan cukup ketat, yang harus dipatuhi seluruh peserta.

Acara dibuka pukul 09.00 hingga pukul 22.00 WIB. Ini karena saat grand final antara pasangan H. Ami dan Jupri dari BPD KKSS Jakut dengan Pasangan H. Sudirman dan Ashar dari KKM Bone, skore hasil pertandingan kedua pasangan poinnya berimbang.

"Karena itu, harus dilakukan acara tanding ulang, dan akhirnya keluar sebagai pemenang adalah pasangan H. Ami dan Jufri," kata seorang panitia lomba.

Hasil pertandingan lomba domino sudah diumumkan hari itu juga. Masing-masing sebagai berikut:

Halaman:

Editor: Nur Aliem Halvaima


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x