Menag Buka Kongres SI, Spirit Qurani Harus Menjadi Rujukan Utama dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara

- 4 Desember 2021, 06:22 WIB
Mewakili Presiden, Menag Yacut C.Qoumas,  membuka kongres SI di Surakarta.  Menag ingatkan peran SI yang  banyak melahirkan tokoh-tokoh penting yang berperan dalam kemerdekaan, SI juga banyak menelurkan ide dan gagasan kebangsaan.
Mewakili Presiden, Menag Yacut C.Qoumas, membuka kongres SI di Surakarta. Menag ingatkan peran SI yang banyak melahirkan tokoh-tokoh penting yang berperan dalam kemerdekaan, SI juga banyak menelurkan ide dan gagasan kebangsaan. /Kemenag.go.id/

Kementerian Agama, lanjut Menag, mengajak seluruh ormas Islam untuk bahu-membahu menjalankan visi dakwah yang rahmatan lil’alamin.

"Secara terbuka saya sampaikan di hadapan keluarga besar Syarikat Islam, Kementerian Agama terbuka untuk kerja sama apapun untuk kemajuan Syarikat Islam dan agama yang kita cintai," tandas Menag

Ia menambahkan dalam dimensi lebih luas, umat Islam wajib melaksanakan dakwah untuk menjaga moral keagamaan dan kemanusiaan di tengah arus pergeseran nilai, norma dan perilaku masyarakat.

"Nilai-nilai Islami dan spirit Qurani harus menjadi rujukan utama, baik di lingkungan keluarga, lingkungan sosial, maupun dalam kehidupan berbangsa dan bernegara," tutup Menag .

-Baca Juga: RENUNGAN ORANG BERIMAN (2): Menyembunyikan Sesuatu yang Cacat, Menipu

Kongres Nasional Syarikat Islam ini juga diikuti secara daring oleh Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin dan kaum Syarikat Islam dari pelbagai daerah. ***

 

 

Halaman:

Editor: Ramli Amin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini