Wisata Pertanian di Kampung Lahang Sukabumi, Pohon Aren Diolah Jadi Gula dan Minuman Tradisional

- 11 September 2022, 20:23 WIB
Wisata Pertanian di Kampung Lahang Sukabumi, Pohon Aren Diolah Jadi Gula dan Minuman Tradisional. Nampak Ketua Dewan Juri OVOS (One Village One Story) Eddie Karsito, Ketua Penyelenggara OVOS Tiwi Wartawani, SE, dan Camat Kadudampit Dra. Hj. Yanti Budiningsih
Wisata Pertanian di Kampung Lahang Sukabumi, Pohon Aren Diolah Jadi Gula dan Minuman Tradisional. Nampak Ketua Dewan Juri OVOS (One Village One Story) Eddie Karsito, Ketua Penyelenggara OVOS Tiwi Wartawani, SE, dan Camat Kadudampit Dra. Hj. Yanti Budiningsih /Nur Aliem Halvaima /Foto : dok Eddie Karsito/ POSJAKUT/

POSJAKUT - Kampung Lahang atau Kampung Aren, masuk wilayah kawasan Desa Gedepangrango, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat.

Kampung Lahang pula, sempat dikunjungi oleh panitia acara Visitasi dan Supervisi Program Satu Desa Satu Cerita - One Village One Story (OVOS), awal September 2022.

Selain Kepala Desa Pangrango, Asep Badrutamam dan Camat Kadu Dampit, Dra. Hj. Yanti Budiningsih, hadir sejumlah unsur Muspika, dan pejabat pemerintah setempat.

Menurut Kepala Desa Gedepangrango,
Asep Badrutamam dia dan warganya merasa bahagia dengan terpilihnya Desa Gedepangrango sebagai Finalis Peserta OVOS Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2022.

Baca Juga: Menikmati Air Terjun dan Jembatan Gantung Situ Gunung Sukabumi, Obyek Wisata Alternatif untuk Keluarga

Karenanya, dia mengharapkan ke depan semakin meningkat partisipasi masyarakat mengembangkan desanya.

Itu sebabnya, Asep Badrutamam berjanji pihaknya akan mengoptimalkan paket-paket wisata yang ada di Kampung Lahang, bagian dari wilayah Desa Gedepangrango.

"Seperti agroedutourism sebagai paket wisata andalan, dengan mengedepankan karakterisik pemberdayaan masyarakat dalam usaha desa," kata Asep di depan panitia OVOS.

Juga potensi wisata pertanian edukatif, seperti memperkenalkan kegiatan usaha pohon Lahang (Aren) menjadi minuman tradisional yang kemudian diolah menjadi gula.

Halaman:

Editor: Nur Aliem Halvaima


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x