Presiden Jokowi Buka Muktamar NU di Lampung, Mengenakan Sarung Hijau Didampingi Ibu Iriana

- 22 Desember 2021, 10:15 WIB
Presiden Jokowi beserta Ibu berangkat ke Lampung dari Halim PK, Rabu pagi, selain kunker juga membuka Muktamar NU di Lampung.
Presiden Jokowi beserta Ibu berangkat ke Lampung dari Halim PK, Rabu pagi, selain kunker juga membuka Muktamar NU di Lampung. /Presidenri.go.id/


POSJAKUT -- Presiden Joko Widodo beserta Ibu Iriana bertolak ke Provinsi Lampung dalam rangka kunjungan kerja, Rabu pagi 22 Desember 2021.

Kepala Negara bersama rombongan lepas landas melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta sekitar pukul 07.00 WIB dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1.

Tampak Presiden mengenakan pakaian jas berwarna abu-abu yang dipadukan dengan sarung berwarna hijau dalam kunjungan kerjanya kali ini.

Setibanya di Bandara Internasional Radin Inten II, Kabupaten Lampung Selatan, Kepala Negara langsung menuju Lapangan Pondok Pesantren Darussaadah, Kecamatan Gunung Sugih, Kabupaten Lampung Tengah. Di sana, Presiden meresmikan pembukaan Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama (NU).

-Baca Juga: Jumlah Penderita Kerancuan Kelamin Meningkat, Muktamar NU Akan Putuskan Hukum Operasi Organ Seks

Sebelumnya, Ketua Panitia Pelaksana Muktamar NU ke-34 KH M Imam Aziz menyebut selain Presiden Jokowi muktamar juga akan dihadiri Wapres Ma'ruf Amin.

Setelahnya, Presiden akan langsung kembali ke Jakarta melalui Bandara Internasional Radin Inten II, Kabupaten Lampung Selatan, dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1.***

 

Editor: Ramli Amin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x