Yaqut C Qoumas Minta Diskusi Kaum Intelektual Menjadi Tradisi di Kementerin Agama

- 22 Desember 2021, 06:20 WIB
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas /Kemenag.go.id/

Sehingga, kegiatan forum dan diskusi di kalangan kaum intelektual PTKIN di bawah Kementerian Agama menjadi tradisi dan kebiasaan dalam upaya mengasah ilmu pengetahuan kaum intelektual.

-Baca Juga: RENUNGAN: Kiasan Yang Tak Nampak

"Jangan sampai hasil diskusi ini selesai di paper atau jurnal saja, melainkan harus dimanfaatkan dalam mengambil kebijakan," tandas Menag

Dalam kesempatan itu, Menag menyambut baik dan menyampaikan apresiasi kepada Bupati Pringsewu yang telah menghibahkan lahan untuk pembangunan balai diklat sekaligus markas bagi Forum Direktur Pasca Sarjana, di Pringsewu.

"Semoga ini memberikan kontribusi ide dan gasaan untuk kemajuan bangsa dan negara," kata Menag.

Forum intelektual yang digagas Forum Direktur Pasca Sarjana PTKIN ini digelar dalam rangka meningkatkan peranan dan fungsi Pascasarjana PTKIN se-Indonesia dan merespon perkembangan dunia.

Nara sumber dan pembicara yang dihadirkan di antaranya: Mohd Hisham B. Mohd Kamal (Assoc. Prof. Dr.) Associate Professor.

IIUM Gombak Campus, Professor Marion Holmes Katz, Department of Near Eastern Languages and Civilizations, University of Chicago dan Omar Farahat, Faculty of Law. McGilk university.

-Baca Juga: HADITS SHAHIH: Ada Empat Waktu Istimewa Membaca Surat Al-Ikhlas, Al-Falaq, An-Naas. Inilah Penjelasannya.

Hadir juga dalam pembukaan Silaturrahim Kerja Nasional Forum Direktur Pasca Sarjana PTKIN XIII, Rektor UIN Raden Intan Lampung, Staf Ahli Menag, Direktur Pasca Sarjana PTKIN se-Indonesia, dan Forkopimda Pemprov Lampung. ***

Halaman:

Editor: Ramli Amin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah