Messi Turut Ambil Bagian Saat Argentina Bantai Venezuela

- 27 Maret 2022, 06:00 WIB
Lionel Messi (tengah) merayakan kemenangan timnya bersama Angel di Maria (kanan) dan Nicolas Gonzales dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia zona CONMEBOL lawan Venezuela pada 26 Maret 2022.
Lionel Messi (tengah) merayakan kemenangan timnya bersama Angel di Maria (kanan) dan Nicolas Gonzales dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia zona CONMEBOL lawan Venezuela pada 26 Maret 2022. /Leo Messi /@WeAreMessi

 

POSJAKUT - Lionel Messi turut ambil bagian saat Argentina berhasil membantai Venezuela dengan telak tanpa balas. Agentina memberi pelajaran 3-0 atas negara sesama wilayah Amerika Selatan itu.

Lionel Messi menyumbang satu gol, sementara dua gol lainnya dicetak Nicolas Gonzales dan Angel di Maria dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan (CONMEBOL) di Stadion Alberto Jose Armando, Buenos Aires pada Sabtu 27 Maret dini hari WIB.

Kemenangan ini membuat anak asuh Lionel Scaloni mengoleksi 38 poin di klasemen zona CONMEBOL dari 16 laga. Sementara itu, Venezuela berada di posisi juru kunci, seperti dilansir dari laman resmi Fifa.

Baca Juga: Copa America 2021: Argentina Juara, Lionel Messi Pemain Terbaik, Top Skor, dan Top Assist

Dilaporkan Argentina sendiri sudah dipastikan lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar, bersama Brazil, Ekuador dan Uruguay.

Lionel Messi langsung memberikan ancaman saat pertandingan baru berjalan tiga menit. Pemain Paris Saint-Germain (PSG) itu melepaskan tembakan dari luar kotak penalti, yang bisa diantisipasi Wuilker Farinez.

Venezuela membalas lima menit berselang. Salomon Rondon juga melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti, tetapi bolanya masih melenceng dari gawang Argentina.

Permainan disiplin Argentina dan Venezuela membuat keduanya sama-sama kesulitan membongkar pertahanan lawan. Peluang cuma terjadi akibat kesalahan pemain atau skema serangan balik lawan.

Pada menit ke-30, Messi langsung menciptakan dua peluang bagus. Namun, keduanya masih bisa diblok pemain lawan.

Halaman:

Editor: Mulya Achdami


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x