Pratama Arhan Absen Lawan Thailand di Final Piala AFF 2020. Ini Alasan Shin Tae-yong

- 28 Desember 2021, 14:50 WIB
Pratama Arhan (depan) tidak bisa ikut membela Timnas Indonesia vs Thailand pada laga leg pertama Final Piala AFF 2020, Rabu 29 Desember 2021 akibat hukuman akumulasi kartu kuning.
Pratama Arhan (depan) tidak bisa ikut membela Timnas Indonesia vs Thailand pada laga leg pertama Final Piala AFF 2020, Rabu 29 Desember 2021 akibat hukuman akumulasi kartu kuning. /Pssi.org

POSJAKUT – Jelang laga final Piala AFF 2020 Indonesia kontra Thailand di National Stadium, Kallang Singapura, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tak akan menurunkan Pratama Arhan.

Yang pasti Arhan akan absen di leg pertama pertandingan final yang akan digelar esok hari, Rabu 29 Desember 2021 itu.

Mengapa Arhan yang sudah menyumbangkan satu gol saat laga lawan singapura itu tidak diturunkan?

Ada alasan tersendiri yang ditegaskan pelatih Shin Tae-yong untuk Arhan.

Baca Juga: Pelaku Usaha Diminta Tunjukan Komitmen Capai Net Carbon Sink Tahun 2030

Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, Arhan absen menemani rekan-rekannya di final pertama nanti karena akumulasi kartu kuning.

“Fullback kiri (Arhan) tak bisa main lawan Thailand karena akumulasi kartu. Kami tak bisa bermain dengan rencana awal,” jelas Shin Tae-yong.

Selanjutnya Shn Tae-yong akan mencari pemain yang menggantikan posisi Arhan.

Pilihan bisa jatuh kepada Edo Febriansyah yang miliki kemampuan seperti Arhan.

Baca Juga: BRI Digugat Rp1 Triliun, Ini Penjelasan Pemimpin Kantor Cabang Khusus BRI

Selain memberikan keleluasaan kepada Alfeandra Dewangga yang juga miliki daya serang dan bertahan yang sama baiknya dengan Edo.

Absennya fullback kiri Skuad Garuda rupanya juga terjadi di Tim Gajah Perang yang absen menurunkan bek mereka Theeraton Bunmathan juga karena akumulasi kartu.

Final Piala AFF 2020 digelar dengan format dua laga pertandingan yakni Rabu 29 Desember 2021 dan Minggu 1 Januari 2022.

Dalam format final dua leg nanti, kedua tim akan bertemu ketiga kalinya di final yang sama.

Baca Juga: RI Harus Jadi Contoh Baik Atasil Perubahan Iklim dan Pembangunan Lingkungan Berkelanjutan

Memiliki kelebihan masing-masing, dipastikan pertandingan ini akan menjadi laga yang menarik sekaligus mendebarkan terutama untuk pendukung Skuad Garuda.

Timnas Thailand dalam laga-laga sebelumnya menampilkan permainan yang efektif dan berkualitas dari masing-masing individunyà.

Ada Tanatham Suengchitthawon yang selalu diandalkan pelatih Mano Polking.

Selain itu ada Supachok Sarachat dan Chanathip Songkrasin yang memperkuat lini tengah Tim Gajah Perang itu.

Baca Juga: Kakorlantas Polri Ingatkan Potensi Cuaca Ekstrem, Bisa Ganggu Perjalanan dan Ancaman Keselamatan

Kemudian ada juga Sarach Yooyen dan Jonatan Khemdee.

Tapi Skuad Garuda punya pemain muda yang miliki skill yang tak bisa dianggap remeh.

Ada Witan Sulaiman, Ezra Walian, Alfeandra Dewangga, Elkan Baggott, Evan Dimas, dan Egy Maulana Vikri bersama rekan lainnya yang siap berjuang membawa pulang Piala AFF.

Baca Juga: Kantongi Sertifikat Internasional, IsiBangunan.com Kuasai Pangsa Pasar Lantai Vinyl di Indonesia

Piala AFF 2020 menjadi yang keenam buat Timnas Indonesia sepanjang sejarah. Belum ada satupun gelar yang diraih.

Timnas Indonesia sebelumnya pernah berlaga pada final Piala AFF 2000, 2002, 2004, 2010, dan 2016.

 Ini menjadi momentum bagi skuad Merah Putih untuk meraih gelar dan mencetak sejarah.

Namun, perjuangan yang akan dihadapi tentu tak mudah. Thailand bakal memberikan perlawanan sengit buat Asnawi Mangkualam Cs. ***

 

Editor: Fenty Ruchyat

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini