Soal Ucapan TNI Seperti 'Gerombolan', Effendi Simbolon Minta Maaf.

- 14 September 2022, 13:35 WIB
Soal ucapannya yang sempat menyebut   TNI seperti
Soal ucapannya yang sempat menyebut TNI seperti /portaljember.pikiran-rakyat.com/

 


POSJAKUT -- Soal ucapannya yang sempat menyebut "TNI seperti Gerombolan" yang kemudian mendapat protes  dan kecaman dari sejumlah prajuri TNI di berbagai daerah, politisi senior PDI Perjuangan, Effendi Simbolon minta maaf.

Sebelumnya pernyataan itu diungkap Effendi saat rapat Komisi I DPR dengan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.

Effendi Simbolon menegaskan permohonan maafnya apabila perkataan ia dalam rapat menyinggung prajurit TNI. Ia juga menyebut dirinya sebagai keluarga prajurit.

"Sekali lagi saya datang untuk minta maaf. Saya sudah ke Panglima, ke Pak KSAD belum langsung. Saya bukan pemilik kebenaran, saya hanya ingin [memberi] penjelasan," ungkap Effendi yang juga putra seorang purnawirawan letkol TNI ini.

-Baca Juga: TNI AL Kerahkan 13 KRI dan Tim Kopaska Mencari Pesawat Latih TNI yang Jatuh

"Saya minta maaf kepada seluruh prajurit baik yang sudah purna. Kepada Panglima juga KSAD, KSAU, KSAL yang mungkin juga merasa hal kurang nyaman saya minta maaf. Saya ingin menegaskan, saya mencintai TNI itu sesuai dengan tupoksi saya," kata Effendi dalam jumpa pers di Senayan, Jakarta, Rabu 14 September 2022.

Effendi pun menjelaskan dirinya sudah mencoba menjalin komunikasi dengan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dan KSAD Jenderal Dudung Abdurachman via aplikasi pesan untuk membicarakan terkait pernyataannya yang mengundang kecaman para prajurit TNI di berbagai daerah.
Panglima, kata dia, menyatakan tak ada masalah dan sudah klir, sementara Dudung belum merespons.

"Kemarin saya ketemu panglima menanyakan sikap TNI, dan menyampaikan maaf saya. Panglima sampaikan tidak ada masalah, jadi sangat klir."

"Silakan teman-teman tanya langsung, lebih elok yang bersangkutan yang menyampaikan," kata Effendi pada jumpa pers yang ditemani Ketua Fraksi PDIPerjuangan Utut Hadianto.

Halaman:

Editor: Ramli Amin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini