Anggota Dewan Dukung Kawasan Kota Tua Jakarta, Dipelihara dan Dijaga Kelestariannya dengan Penataan

- 15 Agustus 2022, 16:30 WIB
Anggota Dewan Dukung Kawasan Kota Tua Jakarta, Dipelihara dan Dijaga Kelestariannya dengan Penataan. Nampak salah satu pojok di kawasan Kota Tua
Anggota Dewan Dukung Kawasan Kota Tua Jakarta, Dipelihara dan Dijaga Kelestariannya dengan Penataan. Nampak salah satu pojok di kawasan Kota Tua /Nur Aliem Halvaima /Foto : dok Nur AH - Posjakut/

Baca Juga: Wayang Orang Bali dan Wayang Golek Betawi, Siap Tampil di Kota Tua Jakarta, Ini Jadual Pergelarannya!

Disebutkan Ismail, Pemprov DKI juga telah merancang kawasan Kota Tua selayaknya tahun 1635, dengan harapan dapat memancing daya tarik pengunjung. 

Sehingga, akan berdampak positif bagi pelaku usaha UMKM dan ujungnya dapat meningkatkan perekonomian Jakarta.

"Ke depannya kawasan ini bisa lebih dioptimalkan kembali, mungkin dengan merancang berbagai kegiatan yang menjadi daya tarik wisatawan dan masyarakat," katanya.

Sehingga apa yang tujuan penataan ini bisa terwujud. Berharap program ini berkelanjutan dan dikembangkan untuk kawasan sejarah lainnya," tuturnya.

Baca Juga: Pilihan Wisata Milenial, Ke Museum Wayang Kota Tua Jakarta Akhir Pekan

Dukungan juga disampaikan Wakil Ketua Komis D DPRD DKI Jakarta, Nova Harivan Paloh. 

Dia mengungkapkan, sebelum dilakukan revitalisasi kawasan Kota Tua ini terlihat padat dan kurang tertata. 

Dengan proyek LEZ ini, kedepannya akan menghidupkan kembali Kota Tua yang asri, rapi dan nyaman.  

"Saya berharap setelah dilakukan revitalisasi, pedestrian ini akan difungsikan selayaknya untuk para pejalan kaki, tidak ada lagi pedagang atau parkir liar di atas trotoar," katanya.

Halaman:

Editor: Nur Aliem Halvaima

Sumber: Beritajakarta.id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x