Kasus Harian Covid-19 Meningkat, PMI Jakarta Utara Berikan Bantuan Alat Semprot Disinfektan

- 9 Februari 2022, 15:30 WIB
Alat semprot (spryer) bantuan PMI Jakarta Utara
Alat semprot (spryer) bantuan PMI Jakarta Utara /Nur Aliem Halvaima/Foto : PMI Jakut / PosJakut

 

POSJAKUT - Berdasarkan data Suku Dinas Kesehatan Jakarta Utara, sampai saat ini kasus harian Covid-19 terus meningkat terutama di wilayah Utara Provinsi DKI Jakarta ini.

Pada data dua pekan lalu, misalnya, penambahan kasus Covid-19 di Jakarta Utara tercatat sekitar 900 orang.

POSJAKUT mengukutip dari akun Instagram @kotajakartautara, Suku Dinas Kesehatan Jakarta Utara menyebutkan terdapat 2.060 kasus baru Covid-19.

Baca Juga: Si Pitung dari Rawa Belong Jakarta Barat ke Marunda Jakarta Utara, Begini Kisah Perjalanannya!

Data dari 2.060 kasus baru Covid-19 tersebut, dipublis sejak Senin 7 Februari 2022.

Terkait dengan meningkatnya kasus Covid-19 ini, Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Utara yang diketuai Sabri Saiman, memberikan bantuan alat semprot disinfektan.

Salah satunya bantuan alat semprot disinfektan bagi SD Salsabila Al Kautsar, Jalan Rawa Malang, RT 006 RW 10, Kelurahan Semper Timur, Cilincing, Selasa 25 Januari 2022.

Baca Juga: Jakarta Timur dan Jakarta Utara Siapkan Lokasi Isoman dengan Kapasitas 300 dan 400  Tempat Tidur

Sebagaimana tahun lalu (2021) diberikan 500 spryer gendong kepada 460 Rukun Warga (RW) dan sekolah penyelenggara kegiatan Palang Merah Remaja (PMR).

Halaman:

Editor: Nur Aliem Halvaima


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x