LANGGAM JAKARTA: Masjid Perahu Destinasi Wisata Relegi Tersembunyi di Pusat Kota Megapolitan Jakarta

- 6 Februari 2022, 07:00 WIB
Masjid Perahu, destinasi wisata relegi tersembunyi di tengah-tengah Kota Megapolitan Jakarta
Masjid Perahu, destinasi wisata relegi tersembunyi di tengah-tengah Kota Megapolitan Jakarta /maghfur/jakarta.go.id

 

POSJAKUT – Di tengah hiruk pikuknya Jakarta, ternyata masih ada destinasi wisata relegi yang tersembunyi. Padahal lokasinya berada di tengah-tengah kota bahkan diapit oleh gedung-gedung mewah Casablanca Tower dan Casablanca Mansion.

Apa itu? Ayo ikuti saja dan baca sampai tuntas LANGGAM JAKARTA, nanti kamu pasti tahu kalua diantara gedung-gedung megah di kota megapolitan Jakarta  ini ada sebuah masjid perahu yang konon pembuatannya terinspirasi dari perahu Nabi Nuh.

Masjid Perahu ini sebenarnya bernama asli Masjid Al-Munada Darussalam Baiturrohman. Terletak di antara dua sisi menara Apartemen Casablanca, tepatnya di jalan Menteng Dalam RT.003 RW.05 Kecamatan Tebet Jakarta Selatan.

Baca Juga: Satpol PP Jakarta Selatan Denda Bar Dronk Kemang Rp50 Juta dan Penutupan Opersional Selama Sepekan

Lokasi masjid sebetulnya tak terlalu jauh  dari jalan raya Casablanca. Tetapi untuk bisa sampai ke masjid unik tersebut jangan berharap mobil bisa masuk. Karena hanya ada gang kecil yang berbelok-belok dan celakanya hanya cukup bagi pejalan kaki.

Untuk pengendara motor sama saja, harus melalui jalan kecil di depan Hotel Harris di jalan Dr Saharjo. Nah sekarang kalian bisa menebak dimana lokasi Masjid Al-Munada Darussalam Baiturrohman berada. 

Menurut Ensiklopedia Jakarta, penerangan yang minim di sore hari membuat plang kecil menuju masjid tampak samar dan seringkali luput dari pandangan. Oleh karena itu kalian mesti pelan-pelan untuk sampai ke msjid tersebut.

Baca Juga: Humas Polda Metro Jaya Tegaskan, Pernyataan Arteria Dahlan Soal Bahasa Sunda Tak Masuk Ranah Pidana

Kalian jangan risau dengan gang kecilnya, karena jika sudah tiba di areal masjid kemudian berkeliling dan berdiam di dalam bangunan utama maka insyAllah bathin akan terpuaskan hingga perjalan melewati gang kecil akan segera terlupakan.

Halaman:

Editor: Maghfur Ghazali


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x