BPBD DKI Tempatkan 36 Anggota Tim Reaksi Cepat Bidang Kebencanaan di Wilayah Jakarta Utara, Ini Alasannya

- 6 Januari 2022, 16:45 WIB
Warga beraktivitas saat terjadinya banjir rob di Pelabuhan Kali Adem, Muara Angke, Jakarta, Rabu (5/1/2022). Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), adanya fase bulan baru yang bersamaan dengan masa Perigee (jarak terdekat bulan ke bumi) menyebabkan terjadinya peningkatan secara signifikan ketinggian pasang air laut mencapai maksimum. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/nym.
Warga beraktivitas saat terjadinya banjir rob di Pelabuhan Kali Adem, Muara Angke, Jakarta, Rabu (5/1/2022). Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), adanya fase bulan baru yang bersamaan dengan masa Perigee (jarak terdekat bulan ke bumi) menyebabkan terjadinya peningkatan secara signifikan ketinggian pasang air laut mencapai maksimum. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/nym. /m risyal hidyat/antarafoto

POSJAKUT – Sebanyak 36 personel Tim Reaksi Cepat ditempatkan di Wilayah Jakarta Utara oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI, Ada apa? Betulkah ada ancaman yang bakal terjadi di wilayah pesisir utara Jakarta?

Ke-36 Personel Tim Reaksi Cepat Bidang Kebencanaan ini sudah diterima Kamis 6 Januari 2022 oleh dengan baik oleh pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara dan dihrpkan akan membantu penanganan bencana di wilayah setempat. 

Menurut Pelaksana Tugas (Plt) Asisten Pemerintahan Kota Administrasi Jakarta Utara, Wawan Budi Rohman Tim Reaksi Cepat Bidang Kebencanaan ini nantinya akan diperbantukan di enam kecamatan untuk melayani warga.

Baca Juga: Kena OTT, PWI Batal Beri Penghargaan Walikota Bekasi Rahmat Effendi. Ini Alasannya

Bantuan yang dapat diberikan TRC BPBD kepada warga bisa mulai memitigasi bidang kebencanaan pra, saat bencana, dan pasca-bencana. Demngan demikian masyarakat tidak terlalu bingung saat bencana benar-benar terjadi.

"Kita akan maksimalkan antisipasi bencana, bisa dimulai dari  menginventarisir potensi bencana dan melakukan update kembali kebutuhan serta sarana dan prasarana yang dibutuhkan,” kta Wawan Budi Rohman, Kamis 6 Januari 2022.

Selain meninventarisir  dan melakukn update kebutuhan yang diperlukan, TIM Reaksi Cept BPBD ini juga akan melaporkan ke pimpinan terdekat untuk ditindak lanjuti. SDengan begitu saat bencana betul-betul terjadi sudah dapat diantisipasi sejak dini.

Baca Juga: Walikota Bekasi Rahmat Effendi Ditangkap KPK Bersama 11 Orang, Diduga Terkait Suap Pengadaan Barang dan Jasa

Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD DKI Jakarta selaku Koordinator Wilayah Jakarta Utara, Muhammad Ridwan mengatakan,  TRC ini ditugaskan di wilayah untuk mempermudah percepatan dalam membantu wilayah terkait kebencanaan.

Halaman:

Editor: Maghfur Ghazali


Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah