Manchester United Gempur Arsenal 3-1 Goyang Posisi Puncak Klasemen

- 5 September 2022, 07:05 WIB
Pemain Manchester United Marcus Rashford mencetak gol ketiga saat melawan Arsenal dalam laga Liga Premier, di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Minggu (4/9/2022).
Pemain Manchester United Marcus Rashford mencetak gol ketiga saat melawan Arsenal dalam laga Liga Premier, di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Minggu (4/9/2022). /Craig Brough/ REUTERS

POSJAKUT - Manchester United menggempur pemuncak klasemen sementara Arsenal dengan skor 3-1 dalam lanjutan pekan ke-6 Liga Premier Inggris di Old Trafford, Senin dini hari WIB.

Tiga gol MU disumbangkan masing-masing oleh Antony dan Marcus Rashford yang mencetak dua gol yang sekaligus menentukan keunggulan tim asuhan Erik Ten Hag.

Sementara Arsenal memperkecil kedudukan lewat tendangan semata wayang Bukayo Saka.

Baca Juga: Pemain Manchester United Eric Bailly Resmi Gabung Marseille

Dari awal babak pertam hingga kedua, MU memimpin pertandingan tempo tinggi. MU terus menekan Arsenal sejak awal hingga pertandingan berakhir.

Hasil itu membawa MU naik ke peringkat kelima klasemen Liga Inggris dengan 12 poin, sementara Arsenal tetap di puncak dengan 15 poin, demikian catatan Liga Inggris.

Kali ini MU bermain semakin agresif menyerang, The Gunners harus mulai membangun kepercayaan diri kembali.

Terlalu fokus menyerang, MU justru dikejutkan dengan gol Martinelli pada menit ke-11 setelah tembakan menjebol gawang David de Gea. Namun, VAR menganulir karena Eriksen dilanggar dalam proses serangan.

MU lebih agresif, tetapi serangan-serangan Arsenal tidak kalah. Pada menit ke-32, De Gea dipaksa membuat penyelamatan gemilang dari sundulan Martinelli di sisi kiri.

Halaman:

Editor: Mulya Achdami

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x