Brighton Kejar Puncak Klasemen Usai Libas Leicester 5-2

- 5 September 2022, 06:00 WIB
Pemain Brighton & Hove Albion Leandro Trossard mencetak gol ketiga saat kontra Leicester City pada laga lanjuta pekan ke-6 Liga Premier di Stadion Komunitas American Epress, Brighton, Inggris, Minggu (4/9/2022).
Pemain Brighton & Hove Albion Leandro Trossard mencetak gol ketiga saat kontra Leicester City pada laga lanjuta pekan ke-6 Liga Premier di Stadion Komunitas American Epress, Brighton, Inggris, Minggu (4/9/2022). /REUTERS Peter Nicholls

POSJAKUT - Brighton & Hove Albion makin mengejar puncak klasemen setelah melibas Leicester City 5-2 dalam laga pekan ke-6 Liga Premier Inggris di Amex Stadium, Senin dini hari WIB.

Drama ini membuat Brighton naik ke posisi keempat Liga Premier dengan mengoleksi 13 poin. Sementara Leicester berada di dasar klasemen posisi ke-20 dengan satu poin.

Pasukan Graham Potter ini berhasil meramaikan persaingan di empat besar Liga Premier Inggris. Brighton hanya tertinggal satu angka dari Tottenham Hotspur dan Manchester City di posisi ketiga dan kedua.

Baca Juga: Brighton Bantai Manchester United Empat Gol Tanpa Balas

Brighton hanya terpaut dua angka dengan Arsenal di puncak klasemen sementara Arsenal, Brighton berjarak dua angka.

Sedangkan Leicester terpuruk di dasar klasemen setelah hanya mengumpulkan satu poin dari enam pertandingan.

The Foxes -- julukan Leicester mengejutkan tuan rumah dengan mencetak gol cepat, tepatnya saat laga berjalan satu menit.

Umpan tarik Patson Daka bisa dituntaskan dengan baik oleh Kelechi Iheanacho menjadi gol. Kedudukan menjadi 1-0.

Brighton menyamakan kedudukan pada menit ke-10. Sundulan Solly March menyambut umpan silang dari sisi kiri menyentuh bek kiri Leicester Luke Thomas sebelum bergulir ke gawang sendiri.

Halaman:

Editor: Mulya Achdami


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x