Alasa Cesar Azpilicueta Betah di Chelsea Ditengah Gonjang-ganjing Akibat Roman

- 2 April 2022, 10:45 WIB
 César Azpilicueta
César Azpilicueta / César Azpilicueta /@CesarAzpi

POSJAKUT - Cesar Azpilicueta telah resmi memperpanjang kontraknya bersama Chelsea. Pemain asal Spanyol itu akan membela panji The Blues hingga akhir musim 2022-2023.

Perpanjangan kontrak Azpilicueta menjadi sorotan besar. Pasalnya, The Blues tidak diizinkan memberi kontrak anyar kepada para pemainnya karena sedang terkena sanksi pemerintah Inggris.

Namun Azpilicueta tetap bisa memperpanjang masa baktinya karena terdapat klausul spesial di dalam kontraknya.

Baca Juga: Pemerintah Inggris Izinkan Chelsea Jual Tiket

“Saya sudah tahu itu (perpanjangan kontrak Azpilicueta) akan terjadi karena saya memahami adanya klausul terkait jumlah penampilan dalam kontraknya,” ungkap pelatih kepala Chelsea, Thomas Tuchel, dilansir dari laman Football London, Sabtu 2 Maret 2022.

“Ini adalah berita yang sangat bagus karena dia merupakan kapten kami. Kini, kami bisa sedikit bernapas lega karena kemungkinan besar dia akan bertahan di sini,” katanya.

Sebelum klausul perpanjangan kontraknya diaktifkan, Azpilicueta sempat dilaporkan masuk radar raksasa Spanyol, Barcelona. Azpilicueta dinilai sebagai sosok terbaik untuk mengisi posisi bek kanan Blaugrana yang kini dimiliki Dani Alves dan Sergino Dest.

Azpilicueta bukanlah satu-satunya pemain Chelsea yang dibidik Barcelona. Mereka juga mengincar jasa bek tengah asal Denmark, Andreas Christensen, yang kontraknya akan habis selepas musim 2021-2022.

Baca Juga: Jet Mantan Bos Chelsea Mendarat di Turki Setelah Sebelumnya oligarki Rusia Terlihat di Israel

Halaman:

Editor: Mulya Achdami


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x