Dua Skuad Timnas Indonesia Perkuat FK Senica. Witan Sulaeman Susul Egy Maulana

- 22 Januari 2022, 08:25 WIB
Pesepak bola Timnas Indonesia Pratama Arhan (kanan) melakukan selebrasi dengan rekannya Witan Sulaeman usai menjebol gawang Timnas Malaysia dalam pertandingan grup B Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Minggu (19/12/2021). Indonesia menang dengan skor 4-1 dan lolos ke babak semi final Piala AFF.
Pesepak bola Timnas Indonesia Pratama Arhan (kanan) melakukan selebrasi dengan rekannya Witan Sulaeman usai menjebol gawang Timnas Malaysia dalam pertandingan grup B Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Minggu (19/12/2021). Indonesia menang dengan skor 4-1 dan lolos ke babak semi final Piala AFF. /HUMAS PSSI/ANTARA FOTO

POSJAKUT – Dua skuad tim nasional Indonesia resmi memperkuat tim FK Senica dalam laga Liga Slovakia.

Menyusul rekan senegaranya Egy Maulana yang sudah lebih awal bergabung di FK Senica, pemain sayap timnas Witan Sulaeman secara resmi dipinjamkan selama enam bulan kepada klub Liga Slovakia FK Senica dari tim Liga Polandia Lechia Gdansk.

Kedatangan Witan di FK Senica itu diumumkan pihak klub melalui media sosial Instagramnya @fk_senica.

Baca Juga: Perpanjang Kontrak, Martinez Jadi Kiper Utama Aston Villa

"Selamat datang, Witan," tulis FK Senica dalam unggahannya, Jumat.

Witan sendiri masih terikat kontrak selama dua tahun di Lechia Gdansk sejak September 2021.

Namun, pemain berusia 20 tahun itu belum bisa menembus skuad utama Lechia Gdansk.

Meski demikian, pada Desember 2021, Witan tampil baik dalam Piala AFF 2020 dengan membawa Indonesia ke final turnamen ini.

Baca Juga: Dihajar Australia 18 Kosong. Timnas Indonesia Putri: Ini Pelajaran Berharga

Selama Piala AFF itu Witan membuat assist terbanyak dengan lima assist dan mencetak dua gol.

Dengan demikian, di FK Senica, Witan berpeluang bermain bersama rekan sesama timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri.

Egy sendiri baru memperpanjang kontrak selama 1,5 tahun bersama klub berumur lebih dari seabad tersebut pada Kamis (20/1).

 Baca Juga: Meski Kalah Tipis, Prawira Bandung Akui Puas Hadapi Satria Muda Pertamina Jakarta di Laga Lanjutan IBL 2022

"Saya mau berjuang untuk membawa tim ke tiga atau lima besar," ujar Egy dalam kanal Youtube FK Senica, dikutip di Jakarta, Kamis 20 Januari 2022.

Menurut pemain berusia 21 tahun itu, FK Senica sejatinya memiliki modal yang bagus untuk merangkak naik di klasemen sementara Liga Slovakia.

Baca Juga: Habisi Jakarta Pertamina Pertamax Tiga Set Langsung, Kudus Sukun Badak Melesat ke Posisi 4 Proliga 2022

Pesepak bola asal Medan, Sumatra Utara ini menyatakan skuad asuhan pelatih Pavel Sustr itu mempunyai pemain-pemain berbakat dengan kualitas mumpuni untuk bersaing di papan atas liga.

"Kami tim yang bagus. Kalau tidak begitu, tidak mungkin kami bisa berada di posisi enam besar," kata dia kutip POSJAKUT seperti dilansir Antara.***

Editor: Mulya Achdami


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x