Pemudik Berharap Tahun Depan Bisa Mudik Gratis Lagi, Senang Motornya Juga Diangkut Kapal Laut

- 13 Mei 2022, 16:29 WIB
Pemudik di Pelabuhan Tanjung Priok. Mereka  Berharap Tahun Depan Bisa Mudik Gratis Lagi, Senang Motornya Juga Diangkut Kapal Laut
Pemudik di Pelabuhan Tanjung Priok. Mereka Berharap Tahun Depan Bisa Mudik Gratis Lagi, Senang Motornya Juga Diangkut Kapal Laut /Nur Aliem Halvaima /Foto : dok Abu Bakar/ POSJAKUT /

POSJAKUT - Dengan sandarnya kapal penumpang KM Dobonsolo di Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta Utara, Jumat 13 Mei 2022, menandai selesainya kegiatan mudik gratis dengan kapal laut.

Sekedar diketahui, kapal penumpang KM. Dobonsolo sandar di terminal penumpang Pelabuhan Tanjung Priok, pukul 08.00 WIB, membawa pemudik yang sudah balik dari Semarang dan Surabaya.

Dari Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, kapal yang dioperasikan PT. Pelni membawa pemudik sebanyak 408 jiwa berikut 182 unit motor mereka yang ikut diangkut kapal.

 Baca Juga: Kapal Pelni KM Dobonsolo Angkut Pemudik Gratis Dari Surabaya dan Semarang, Jumat Sandar Di Tanjung Priok

Dari Tanjung Perak, Surabaya membawa 134 jiwa tanpa motor. Penumpang yang turun juga dilakukan prosesi pelepasan sebelum meninggalkan terminal penumpang kapal laut.

Kepala Otoritas Pelabuhan (OP) Tanjung Priok, Capt. Wisnu Handoko menyambut penumpang kapal Pelni mewakili PLT Dirjen Perhubungan Laut (Hubla) Kementerian Perhubungan.

Capt Wisnu menyatakan, dengan turunnya penumpang dari KM. Dobonsolo, maka berakhir dan menutup layanan kapal laut mudik gratis selama 2022 ini.

Pelni diberi kepercayaan pemerintah untuk melayani pemudik yang membawa motor dengan kapal laut. Layanan kapal penumpang dilakukan oleh dua kapal yakni KM Ciremai dan KM Dobonsolo.

"Bagi penumpang yang mudik, selamat berhari raya di kampung halaman dan selamat kembali lagi ke kediamannya," kata Capt. Wisnu Handoko.

Halaman:

Editor: Nur Aliem Halvaima


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x