Demo BEM SI Usung 6 Tuntutan, Tolak Penundaan Pemilu - Perpanjangan Jabatan Presiden

28 Maret 2022, 22:45 WIB
Demo Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Seluruh Indonesia, Senin 28 Maret 2022. Mahaiswa sempat mendekati barikade petugas dan pembatas kawat berduri tidak jauh dari Istana Presiden. /dari twitter @Humaira922/

POSJAKUT – Perkembangan terakhir demo mahasiswa sepanjang siang sampai sore Senin 28 Maret 2022, sebelum mahasiswa membubarkan diri akhirnya pihak istanalah yang turun sesuai permintaan mahasiswa.

Info bahwa pihak Istanalah yang turun menemui mahasiswa ini diperoleh POSJAKUT dari postingan seorang warganet di akun twitter.

“Alhamdulillah sebelum membubarkan diri. BEM SI yg tetap menolak masuk istana, akhirnya pihak istana lah yg turun sesuai permintaan @BEM_SI.”

“Penyerahan 6 Tuntutan BEM SI di lakukan di luar istana. Bravo… !! Hidup mahasiswa,” demikian cuitan akun @ekojhones77.

Demo mahasiswa kali ini antara lain menolak penundaan Pemilu 2022. Mahasiswa yang mulai berdatangan sekitar pukul 12.00 WIB berkumpul disekitar sekitar Patung Kuda kawasan Monas.

-Baca Juga: Usai Gampar Presenter Oscar 2022, Will Smith Minta Maaf Setelah Dapatkan Penghargaan Aktor Terbaik

Di media social twitter, demo mahasiswa ini mendapat dukungan banyak netizen. Bahkan dengan harapan lebih jauh lagi, misalnya mampu menurunkan Presiden Jokowi sebelum Pemilu 2024.

Tagar (#) MahasiswaMelawan menjadi trending, masuk dalam lima besar topic utama dan berada pada posisi ke empat, setelah topic “Will Smith” dalam helatan Piala Oscar.

Tagar MahasiswaMelawan terus bertahan dengan cuitan hingga pukul 22.20 WIB mencapai 16,7 ribu cuitan.

Mahasiswa yang berintikan aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia ini (BEM SI) membawa sejumlaah tuntutan.

Awalnya demo memang lebih banyak terpusat di sekitar Patung Kuda. Bahkan muncul juga permintaan mahasiswa bahwa mereka ogah masuk Istana Presiden. Mahasiswa lebih menginginkan kalau pun ada dialog, di lakukan di luar istana agar ada yang menyaksikan.

Namun dalam perkembangan sore hari, sekitar pukul 16.30 WIB, demo mahasiswa sempat memanas. Para demonstran mulai bergerak kea rah Istana meninggalkan Patung Kuda.

-Baca Juga: Temukan Ranjau Apung di Laut Hitam Karena Perang Ukraina, Turki dan Rumania Jalankan Operasi Penjinakan

Mahasiswa juga membuat blokade di Jalan Medan Merdeka Barat, kemudian merangsek mendekati Istana.

Upaya polisi menahan rangsekan mahasiswa ini dengan seruan –seruan persuasi melalui pengeras suara.

Selain itu polisi juga membuat blokade dan memasang kawat berduri sebagai pembatas agar demonstran tidak terlalu mendekat ke istana.

Di sisi lain terlihat berbagai rantis (kenderaan taktis) disiagakan di sekitar kawasan.

BEM SI menggelar unjuk rasa penolakan terhadap wacana penundaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 dan perpanjangan masa jabatan presiden menjadi tiga periode.

Demonstrasi dilakukan di sekitar kawasan Patung Arjuna Wijaya, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat.

Selain itu, BEM SI juga menuntut pemerintah agar mengkaji ulang Undang-Undang Ibu Kota Negara (UU IKN), sebab terdapat pasal-pasal yang dianggap bermasalah dalam aspek lingkungan, hukum, sosial, ekologi, politik, ekonomi, dan kebencanaan.

-Baca Juga: Ramadhan Pertama Tanpa Suami, Begini yang Dilakukan Angelina Sondakh Setelah Keluar dari Penjara

Berikut sejumlah tuntutan Aliansi BEM Seluruh Indonesia:

1. Menuntut pemerintah untuk bersikap tegas menolak dan memberikan pernyataan sikap terhadap penundaan pemilu 2024 atau masa jabatan 3 periode karena sangat jelas mengkhianati konstitusi negara.

2. Menuntut pemerintah untuk menunda dan mengkaji ulang UU IKN termasuk dengan pasal-pasal yang bermasalah dan dampak yang ditimbulkan dari aspek lingkungan, hukum, sosial, ekologi, politik, ekonomi, dan kebencanaan.

3. Mendesak dan menuntut Jokowi untuk menstabilkan harga dan menjaga ketersediaan bahan pokok di masyarakat dan menyelesaikan permasalahan ketahanan pangan lainnya.

4. Mendesak dan menuntut Jokowi untuk mengusut tuntas para mafia minyak goreng dan mengevaluasi kinerja menteri terkait.

5. Menuntut Jokowi untuk menyelesaikan konflik agraria yang terjadi di Indonesia.

6. Menuntut dan mendesak pemerintah untuk berkomitmen penuh dalam menuntaskan janji-janji kampanye di sisa masa jabatannya.***

 

 

Editor: Ramli Amin

Tags

Terkini

Terpopuler