Truk Pertamina Tabrakan Beruntun di Cibubur, 1 Anggota TNI AL Tewas, Korban Lainnya Masih Diidentifikasi

- 18 Juli 2022, 22:25 WIB
Truk Pertamina Tabrakan Beruntun di Cibubur, 1 Anggota TNI AL Tewas, Korban Lainnya Masih Diidentifikasi. Foto di tempat kejadian dikirim warganet di media sosial
Truk Pertamina Tabrakan Beruntun di Cibubur, 1 Anggota TNI AL Tewas, Korban Lainnya Masih Diidentifikasi. Foto di tempat kejadian dikirim warganet di media sosial /Nur Aliem Halvaima /Foto : Video Warga/ POSJAKUT /

POSJAKUT - Telah terjadi peristiwa kecelakaan maut di Jalan Raya Artenatip Transyogi Cibubur, Kelurahan Jatirangga, Kecamatan Jatisampurna, Kota Bekasi. Mobil truk tangki Pertamina mengalami tabrakan beruntun.

Informasi berikut video peristiwa kecelakaan lalulintas yang dikabarkan memakan korban jiwa ini, banyak beredar di media sosial, terutama grup What's App.

Salah satunya dikirim ke POSJAKUT. Informasi tersebut dalam sekejap sudah memenuhi media sosial sejak sore hingga Senin malam 18 Juli 2022.

Bahkan, tidak sedikit orang luar Bekasi ikut berkomentar karena mengaku juga menerima informasi serupa dan sempat membaca dan melihat videonya di media sosial.

"Katanya kejadiannya di Jakarta tadi sore," tulis Daeng Nginga, dari Makassar Sulsel, masih penasaran sebab ada keluarganya tinggal di Bekasi.

Baca Juga: INFO LAKA LANTAS: 9 Jenazah Korban Kecelakaan Truk Tangki Dibawa ke RS Polri

Adapun kronologi kejadian dikutip POSJAKUT dari satu grup WA, kendaraan truk tersebut mengalami rem blong dan menabrak sejumlah pengendara di turunan Cikeas, daerah perbatasan Bekasi, Jakarta Timur dan Bogor itu.

Karena mengalami rem blong, akhirnya pengemudi truk tersebut mengambil insiatif dengan membanting setir ke kiri. Saat itulah truk "menyapu" dan melindas sejumlah pengendara motor.

Dengan adanya kecelakaan tersebut, sempat menimbulkan kemacetan yang panjang di Jalan Raya Artenatip Transyogi Cibubur. Kejadian berlangsung Senin 18 Juli 2022 pukul 15.55 WIB.

Halaman:

Editor: Nur Aliem Halvaima


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x