KULTUM RAMADHAN: Pahala Menjaga Konsistensi Shalat Tarawih

- 13 April 2022, 18:20 WIB
Umat muslim melaksanakan salat Jumat yang digelar perdana saat pandemi Covid-19 di Masjid Raya Bandung, Jumat, 12 Juni 2020. /ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi /
Umat muslim melaksanakan salat Jumat yang digelar perdana saat pandemi Covid-19 di Masjid Raya Bandung, Jumat, 12 Juni 2020. /ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi / /pikiran-rakyat.com/

POSJAKUT - Kedatangan bulan suci Ramadhan menjadi suntikan iman bagi umat Muslim. Tidak heran jika kehadiran bulan mulia ini disambut dengan luar biasa di tempat-tempat ibadah (mushala dan masjid).

Salah satu ibadah sunnah yang mendapat sambutan antusias bagi umat Muslim adalah shalat tarawih. Kita bisa menyaksikan volume jamaah di masjid dan mushala yang lebih penuh dibanding biasanya.

Mulai dari bapak-bapak, ibu-ibu, tua, muda, bahkan ada pula yang membawa anak kecil karena di rumah tak ada yang menjaga. Puasa Ramadhan tanpa tarawih bagaikan masakan tanpa garam.

Keutamaan Shalat Tarawih

Keutamaan bagi orang yang melaksanakan shalat tarawih sendiri sangat besar, yaitu mendapat pengampunan dosa. Berkaitan dengan hal ini, Rasulullah saw bersabda,
مَنْ قَامَ رَمَضَانَ إيمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ

“Barangsiapa ibadah (tarawih) di bulan Ramadhan seraya beriman dan ikhlas, maka diampuni baginya dosa yang telah lampau” (HR al-Bukhari, Muslim, dan lainnya).

-Baca Juga: Ramaikan Ramadan, Bstation Tayangkan Spy x Family dan Detective Conan

Para ulama sepakat bahwa kata qâma ramadhâna berarti shalat tarawih. Secara tegas hadits ini memotivasi umat Muslim agar melaksanakan shalat yang boleh dikatakan sebagai ibadah eksklusif di bulan Ramadhan.

Bahkan pahala yang dijanjikan adalah ampunan dosa-dosa, dengan catatan harus yakin akan keutamaannya dan dijalani dengan penuh keikhlasan. (as-Syirbini, Mughnil Muhtaj, tt; juz 1, h. 459)

Halaman:

Editor: Ramli Amin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x