Penuh Ceria, Anak PAUD Diajak Bermain Bersama Bulan Sabit Merah Jakarta

- 13 Desember 2021, 10:23 WIB
Anak PAUD Duren Sawit, Jaktim menikmati acara bermain.
Anak PAUD Duren Sawit, Jaktim menikmati acara bermain. /Nur Aliem Halvaima//Foto dok panitia

 

POSJAKUT - Sebanyak 50 anak-anak dari 5 PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) di Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, penuh ceria menikmati acara bermain.

Keceriaan mereka tergambar saat diajak bermain oleh relawan Bulan Sabit Merah Indonesia DKI Jakarta (BSMI DKI) sambil diajari perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).

Dari 50 anak yang diajak bermain tersebut, 15 anak di antaranya dari PAUD Sore khusus untuk anak anak pemulung.

Baca Juga: Antre Beli Tiket Masuk JIS? Itu Cara Kuno, Sekarang PT JakLingko Sudah Menyiapkan Aplikasi Terintegrasi

Acara bermain ini, merupakan  rangkaian kegiatan BMSI DKI Jakarta dipimpin Pardian Sulaiman, bekerjasama dengan PKK setempat.

Mereka melakukan bakti sosial di Kampung Kembar RW 03 Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur, Ahad 12 Desember 2021

Kepala PAUD Ceria Indah, Utami SPd, mengakui pihaknya mengajak 4 PAUD lagi dengan 25 anak didiknya sehingga menjadi 50 anak berikut dari PAUD tuan rumah. 

Baca Juga: Mantan Komisioner KPAI Komentari Kasus Predator Seks HW, Utamakan Perlindungan dan Masa Depan Anak

Halaman:

Editor: Nur Aliem Halvaima


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x