Dalam Situasi Bencana Dinas Gulkarmat DKI Siap Evakuasi Warga dan Hewan Peliharaan

- 2 Desember 2021, 11:46 WIB
Warga mengevakuasi hewan ternak di Kalitengah lor, Cangkringan, Sleman, D.I Yogyakarta, Senin (9/11/2020). Menyusul naiknya status Gunung Merapi dari waspada (level II) menjadi siaga siaga (level III)warga lereng Gunung Merapi di kawasan Kalitengah Lor mulai mengevakuasi hewan ternaknya ke kandang komunal hunian tetap Gading. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/hp.
Warga mengevakuasi hewan ternak di Kalitengah lor, Cangkringan, Sleman, D.I Yogyakarta, Senin (9/11/2020). Menyusul naiknya status Gunung Merapi dari waspada (level II) menjadi siaga siaga (level III)warga lereng Gunung Merapi di kawasan Kalitengah Lor mulai mengevakuasi hewan ternaknya ke kandang komunal hunian tetap Gading. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/hp. /Andreas Fitri Atmoko/Antara Foto

POSJAKUT – Ini barangkali bentuk pelayanan Pemprov DKI Jakarta yang belum banyak diketahui masyarakat. Dinas Gulkarmat ternyata siap membantu atau evakuasi hewan piaraan sebelum maupun sesudah bencana banjir.

 Menurut KaSudin Penanggulangn Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat, Asril Rizal jika sampai terjadi banjir atau kebakaran bukan cuma manusua, hewan peliharaan milik warga pun akan dievakuasi dan dirawat oleh petugas.

Baca Juga: Polisi Terus Ingatkan Massa Aksi 212 di Jl Kebon Sirin dan Agus Salim Hindari Kerumunan

 "Kami siap melakukan penanganan pra maupun pascabanjir atau bencana. Salah satu persiapan kami yakni penyelamatan hewan yang terdampak banjir,"  kata Asril, Kamis 2 Desember 2021.

 Baca Juga: Polisi Tutup Semua Akses Jalan Menuju Monas hingga Kamis Pukul 21.00 WIB

Asril menjelaskan, personel Sudin Gulkarmat telah dibekali pelatihan animal rescue seperti penanganan kucing, anjing, reptil, hingga monyet. Seperti penanganan pada kucing dan anjing dilakukan dengan pemberian makan dan lainnya.

 “Biasanya kalua monyet kita bekerja sama dengan komunitas hewan karena monyet butuh suasanya nyaman. Dan kami sudah berkolaborasi dengan beberapa komunitas hewan,” tutur Asril.

Baca Juga: Polisi Terus Ingatkan Massa Aksi 212 di Jl Kebon Sirin dan Agus Salim Hindari Kerumunan 

Asril menjelaskan, penyelamatan hewan selama ini ada yang berpemilik dan tidak berpemilik. Bagi yang tidak berpemilik akan diserahkan ke beberapa komunitas atau warga yang ingin mengadopsinya.

Halaman:

Editor: Maghfur Ghazali


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x