Oktober 2022 Siap Lakukan Panen Raya, Jakarta Timur Terus Kembangkan Berbagai Varian Tanaman Anggur

27 Februari 2022, 20:30 WIB
Wakil Walikota Jakarta Timur Hendra Hidyat mengklaim pihaknya menjadi pioner program kampung buah dan dijadikan contoh berbagai kota /maghfur/antarafoto

POSJAKUT – Wakil Walikota Jakarta Timur Hendra Hidyat mengklaim pihaknya menjadi pioner program kampung buah. Pihaknya juga menargetkan pada Oktober 2022 akan melakukan panen raya anggur.

Menurut Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Hendra Hidayat, saat ini sudah banyak warga yang melakukan budidaya anggur di permukiman warga, di RPTRA dan lahan tidur lain melalui pertanian kota atau urban farming.

Hendra menjelaskan salah satu kebun anggur di Jakarta Timur berada di Kebun Imut Si Nakal, Kelurahan Malaka Sari, Kecamatan Duren Sawit. Dia berharap ke depan semakin banyak kebun anggur yang muncul seperti Kebun Imut Si Nakal yang bisa mendapat pengakuan dari Kementerian Pertanian.

Baca Juga: Warga Jakarta Mulai Keranjingan Lakukan Urban Farming, Karang Taruna Petojo Selatan Adakan Pelatihan

“Anggur termasuk komoditas yang memiliki nilai ekonomi tinggi sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat,” kata Hendra Hidayat Ahad 27 Februari 2022.

Hendra mengatakan, hingga saat ini di Jakarta Timur ada 114 kelompok tani dan 17 gabungan kelompok tani (gapoktan) yang aktif bercocok tanam berbagai jenis buah dan sayur mayur.

Hendra mengaku bangga karena  di Jakarta Timur ada kebun anggur yang dibudidayakan secara baik dan menghasilkan buah yang baik, serta sangat bervariasi. Ia mengatakan berbangga nya menjadi acuan petani di Indonesia.

Selain itu, ada pula 65 RPTRA dan 13 rusun yang bisa dimanfaatkan untuk pengembangan pertanian kota untuk meningkatkan ketahanan pangan warga, penghijauan dan meningkatkan ekonomi warga.

 Baca Juga: Dinilai Tak Masuk Akal dan Demokratis, CSIS : Penundaan Pemilu 2024 Harus Ditolak Oleh Masyarakat

Hendra menjelaskan terdapat 77 hektare lahan dimanfaatkan sebagai penghijauan produktif. Serta menciptakan keindahan estetika, penyediaan oksigen dan peningkatan ekonomi masyarakat.

Secara terpisah, Kelurahan Sunter Agung, di Jakarta Utara, juga tengah mengembangkan tanaman anggur varian Jupiter dan transfigurasi di Ruang Publik Terbuka Ramah Anak (RPTRA) wilayah Sunter Agung.

Baca Juga: Pasien Positif Covid-19 di 4 Tower Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Hari Ini Tersisa 2.672 Orang

Menurut Lurah Sunter Agung Danang Wijanarka di Jakarta, ​​​​pengurus RW 05 Kelurahan Sunter Agung sudah menanam kedua varian tanaman anggur itu di RPTRA Sunter Muara karena menilai perawatannya mudah, serta tahan terhadap kondisi cuaca ekstrem dan serangan hama.

Danang mengatakan penanaman bibit tanaman anggur tersebut adalah proyek percontohan (pilot project) yang akan dikembangkan terus di lima RPTRA lainnya di wilayah Sunter Agung oleh pengurus RW 05 berkolaborasi dengan pengelola RPTRA.

"Dipilihnya RPTRA Sunter Muara sebagai lokasi penanaman karena ini merupakan pilot project atau proyek percontohan. Jika berhasil akan dikembangkan, dilakukan penanaman pada lima RPTRA lainnya di wilayah Sunter Agung," kata Danang. ***

 

Editor: Maghfur Ghazali

Tags

Terkini

Terpopuler