Grup Band Wali Luncurkan Album Baru: 'Tolong Jangan Sekali-kali Berbohong, Nantinya Diikuti Kebohongan Lagi!'

- 2 September 2022, 20:35 WIB
Grup Band Wali, Luncurkan Album Baru: 'Tolong Jangan Sekali-kali Berbohong, Karena Nantinya akan Diikuti oleh Kebohongan Berikutnya!' Nampak penampilan Grup Wali di panggung
Grup Band Wali, Luncurkan Album Baru: 'Tolong Jangan Sekali-kali Berbohong, Karena Nantinya akan Diikuti oleh Kebohongan Berikutnya!' Nampak penampilan Grup Wali di panggung /Nur Aliem Halvaima /Foto : dok Grup Band Wali / POSJAKUT/

POSJAKUT - Seolah mau menyindir situasi di negara +62 ini yang lagi marak soal ucapan "bohong" dan "informasi kebohongan", grup band "Wali" menjawabnya dengan meluncurkan album baru bertajuk "Kamu Bohong".

Album baru "Wali" berjudul “Kamu Bohong” ini tampil sebagai Composer adalah Apoy, Music Arr dan Mixed & Editing adalah Wali. Sedang Mastered  Nagaswara dengan Label  Big Indie NAGASWARA Nagaswara. Rilis September 2022.

Sekedar diketahui, setelah merilis single “Untill Jannah” dan “Trending Taufiq Walhidayah”, Wali band kembali memperkenalkan single terbarunya di tahun 2022 ini.

Kali ini, band dengan personil Apoy (gitar), Faank (vokal), Ovie (keyboard) dan Tomi (drum) itu merilis single berjudul “Kamu Bohong” ciptaan Apoy Wali.

Baca Juga: Konser Musik di Jakarta Fair Kemayoran, Tiap Malam Tampil Grup Band, Gabung Yuk!

Sebagai pencipta lagu-lagu Wali, Apoy mengatakan, single “Kamu Bohong” adalah satu nomor yang tak biasa bagi Wali.

Band dengan hits “Baik-baik Sayang” itu hampir tidak pernah menyentuh konsep musik dan lirik seperti yang ditawarkan pada single ini.

“Sebenarnya konsep musiknya masih Wali juga. Cuma lebih kental slow Melayu 80 atau 90-an. Tidak upbeat, mendayu-dayu, passing-passing beat-nya juga lamban. Wali sebelumnya tidak pernah membuat seperti ini,” ungkap Apoy.

Sejak merilis album “Orang Bilang” di tahun 2008, warna musik Wali dimasukkan pecinta musik Indonesia ke dalam genre pop Melayu atau dengan istilah “Lokal Pop Kreatif”. Apoy merasa senang jika belakangan ini lagu-lagu berirama Melayu kembali viral.

Halaman:

Editor: Nur Aliem Halvaima


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah