Fajar Rian Satu-satunya Wakil Merah Putih Berjuang di Semifinal Thailand Open Siang Ini, Semangat FajRi!

- 21 Mei 2022, 12:00 WIB
Fajar Alfian-Rian Ardianto dan Aaron Chia-Soh Wooi Yik
Fajar Alfian-Rian Ardianto dan Aaron Chia-Soh Wooi Yik /Ganda putra Fajar Alfian-Rian Ardianto & Aaron Chia-Soh Wooi Yik/Kolase/Instagram @rianardianto dan /

POSJAKUT – Indonesia menyisakan satu wakil yakni Fajar Rian alias FajRi di turnamen Thailand Open 2022.

Pasangan unggulan ke 5 ini menjadi satu-satunya harapan Indonesia membawa gelar trophy Thailand Open 2022.

Ayo dukung wakil Merah Putih untuk bisa maju ke final dengan berikan doa dan nonton langsung di saluran iNewsTV.

Pasangan ganda Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto mengungguli rekan yang lain maju ke semifinal yang digelar hari ini Sabtu 21 Mei 2022.

Baca Juga: Fajar Rian Samakan Kedudukan di Partai Terakhir Grup A Thomas Cup 2022, INA- Korsel 2-2

Pada perempat final Indomesia masih memiliki tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito.

Vito yang terus menunjukkan performa terbaik menjadi salah satu wakil Merah Putih yang tak pernah kalah di ajang Thomas Cup 2022 sebelum Thailand Open digelar.

Namun kali ini Vito harus akui keunggulan pebulutangkis peringkat 6 dunia Lee Zii Jia dari Malaysia.

Meski demikian Vito meladeni Zii Jia dengan rubber gim 10-21, 14-21, 16-21.

Baca Juga: Fajar Rian Juarai Swiss Open 2022, Berhasil Koleksi Dua Gelar Turnamen Bergengsi Ini, Selamat Fajri!

Kemudian pasangan ganda unggulan pertama Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga tak bisa atasi wakil Denmark Kim Astrup/Anders Skaruip Rasmussen dua set 13-21 15-21.

Harapan tinggal Fajar Rian untuk bisa hadapi Aaron Chia/Soh Wooi Yik dari Malaysia di laga semifinal.

Partai ganda putra lainnya Astrup/Rasmussen Denmark akan hadapi Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Pertandingan semifinal Thailand Open 2022 semua partai di tayangkan langsung di iNewsTV atau streaming RCTI+.***

Editor: Fenty Ruchyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah