Pasca Hattrick Saat Kontra PSG, Cassano: Benzema Lebih Kuat dari Ronaldo

- 13 Maret 2022, 09:00 WIB
Karim Benzema membawa bola melesatkan le gawang PSG saat kontra PSG,  Kamis 10 Maret dini hari WIB
Karim Benzema membawa bola melesatkan le gawang PSG saat kontra PSG, Kamis 10 Maret dini hari WIB / Real Madrid C.F. /@realmadrid

Benzema, yang kontraknya bersama Real Madrid masih berlaku hingga 2023,
mencatatkan 33 penampilan di semua ajang kompetisi pada musim 2021/22 ini. Ia mencetak 30 gol dan membuat 12 assist sejauh musim ini.

Benzema merupakan salah satu striker paling berbahaya dan klinis di dunia
sepakbola.

Baca Juga: Ancelotti Dukung Benzema Menangkan Ballon D'Or

Striker Real Madrid, tersebut kini menyalip torehan gol Cristiano Ronaldo dalam daftar top scorer Liga Champions usai mencetak hat-trick ke gawang Paris Saint-Germain.

Real Madrid menjamu Paris Saint-Germain pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 di Santiago Bernabeu, Rabu (9/3/2022) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Data statistik dari laman resmi UEFA, Real Madrid hanya sanggup memegang penguasaan bola mencapai 52 persen.

Namun, Real Madrid tampil lebih tajam dengan melepaskan 21 tembakan, di mana 7 di antaranya menuju ke gawang PSG.

Adapun PSG hanya bisa menciptakan 12 peluang dengan 5 tembakan mengarah ke gawang Real Madrid.

Hasilnya, Real Madrid pun mampu memenangi laga atas PSG dengan skor akhir 3-1.

Real Madrid sempat kebobolan lebih dulu dari PSG karena aksi Kylian Mbappe pada babak pertama, tepatnya menit ke-39.***

Halaman:

Editor: Mulya Achdami


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini