Presiden Lantik Bambang Susantoto sebagai Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara

- 10 Maret 2022, 12:35 WIB
Presiden Joko Widodo meninjau lokasi rencana ibu kota baru di Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.* /ANTARA
Presiden Joko Widodo meninjau lokasi rencana ibu kota baru di Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.* /ANTARA /pikiran-rakyat.com/


POSJAKUT - Di tengah penolakan sebagian masyarakat terhadap keberadaan Ibu Kota Negara (IKN) baru dan pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Penajam Paser Utara (PPU), pemerintah nampaknya tetap pada rencananya.

Salah satu tanda pemerintah bergeming dengan penolakan itu, adalah dengan pelantikan Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara dan Wakilnya, Kamis 10 Maret 2022.

Sebelumnya, pemerintah juga menegaskan kantor presiden akan pindah sebelum Agutus 2024.

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengungkapkan, Presiden Joko Widodo melantik Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) dan Wakil Kepala Otorita IKN, Kamis sore.

-Baca Juga: Indonesia Ciptakan Tiga Kemenangan di Hari Kedua German Open

Bersamaan, Presiden juga akan melantik Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Sisa Masa Jabatan Tahun 2022-2023.

Kasetpres juga mengungkapkan, yang akan dilantik sebagai Kepala Otorita IKN adalah Bambang Susantono dan Wakil Kepala Otorita IKN adalah Dhony Rahajoe.

Sementara Andi Sudirman Sulaiman akan dilantik menjadi Gubernur Sulsel.

“Kamis sore pukul 15.00 WIB di Istana Negara, Presiden akan melantik Andi Sudirman Sulaiman sebagai Gubernur Sulawesi Selatan."

Halaman:

Editor: Ramli Amin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini