Jambore Nasional XI 2022 Berakhir, Kadis KPKP: 960 Pramuka Penggalang Belajar Urban Farming

- 20 Agustus 2022, 20:00 WIB
Presiden Jokowi menilai pelaksanaan Jamnas XI 2022 sukses karena semua pesertai telah mengikuti semua kegiatan termasuk pengenalan teknologi digital
Presiden Jokowi menilai pelaksanaan Jamnas XI 2022 sukses karena semua pesertai telah mengikuti semua kegiatan termasuk pengenalan teknologi digital /foto ANT

"Total peserta yang mengunjungi stan kami selama enam hari mencapai 960 orang," kata Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Suharini Eliawati, Sabtu (20/8).

Selaku Mabi Saka Taruna Bumi, Suharini Eliawati mengatakan, pada penyelenggaraan Jambore Nasional XI ini pihaknya berkolaborasi dengan Bank DKI, Kementerian Pertanian, Distanhut DKI Jakarta.

 Baca Juga: Wakil Walikota Jakarta Pusat Irwandi Kukuhkan 41 Orang Pamuka Garuda untuk Jambore Nasional XI

Selain itu pihak KPKP juga bekerjasama dengan Pamong Saka Taruna Bumi dari lima wilayah kota dan Kepulauan Seribu sebagai penggiat urban farming serta SMK Negeri 63 Jakarta.

Eli mengungkapkan, syukur dan terima kasih atas peran serta kolaborator, narasumber, fasilitator, pendukung, pamong, dan penegak saka yang telah membantu kelancaran kegiatan ini.

Sebagai bentuk apresiasi, lanjut Eli, pihaknya memberikan sertifikat penghargaan kepada para narasumber, panitia dan peserta.

Dia berharap semua yang telah diberikan narasumber mengenai Saka Taruna Bumi baik Krida Hortikultura, Perkebunan, Tanaman Pangan, Perikanan, dan Peternakan, bermanfaat bagi penggalang pramuka dan diterapkan di daerahnya masing-masing. ***

 

Halaman:

Editor: Maghfur Ghazali

Sumber: POSJAKUT/Dinas KPKP DKI


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini