Ahmad Sahroni Rogoh Kocek Pribadi Rp1,2 Miliar Buat Traktir Tiket Nonton E-Pix AnggotaTimnya

- 4 Juni 2022, 10:15 WIB
Untuk traktir tiket anggota tim yang telah membantunya dari 2013 itu Sahron harus merogoh kocek pribadi sampai Rp1,2 miliar
Untuk traktir tiket anggota tim yang telah membantunya dari 2013 itu Sahron harus merogoh kocek pribadi sampai Rp1,2 miliar /maghfur/ant

POSJAKUT – Ketua Panitia Pelaksana (Organizing Committee/ OC) Formula E Jakarta Ahmad Sahroni memborong tiket balap mobil listrik itu dari kocek pribadi hingga Rp1,2 miliar untuk dibagikan kepada 640 orang rekanan dan timnya yang sudah membantunya sejak 2013 silam.

Menurut Ahmad Sahroni, dirinya punya tim yang telah membantunya dari 2013, totalnya ada 640 oramg. Mereka ini semua ditraktir tiket untuk nonton acara balapan mobil listrik di Jakarta Intenational E-Prix Circuit Ancol Jakarta Utara Sabtu 4 Juni 2022 ini 

"Saya mengatakan benar, saya beli tiket sekitar Rp 1,2 miliar. Kenapa? Saya punya tim aja, tim ini tim sendiri dari 2013 itu 640 orang. Bayangkan 640 orang, itu gue belikan semua (tiketnya)," kata Sahroni di Media Center Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) Ancol, seperti dikutip dari Antar Jumat 3 Juni 2022 kemrin.

Baca Juga: Hanya Rombongan Presiden Jokowi yang Boleh Parkir di Area Sirkuit Ancol Saat Formula E Berlangsung 

Ahmad Sahroni mengatakan, ada sejumlah kategori tiket yang dibeli. Di antaranya, tiket Formula E kelas VVIP Royal Suite seharga Rp10 juta, kelas Grandstand seharga Rp750 ribu, dan kelas Circuit Festival seharga Rp250 ribu (belum termasuk pajak 15 persen).

Sahroni menjelaskan  total tiket yang dijual oleh panitia pelaksana Formula E Jakarta tidak serta-merta bisa ludes diborong satu orang. Karena menurut Sahroni, jumlah tiket Formula E Jakarta yang dijual panitia lebih banyak dari yang dia beli sendiri.

 Baca Juga: Polda Metro Jaya Himbau Masyarakat Hindari Jalan RE Martadinata Tanjung Priok Saat Formula E Berlangsung

"Kalau akhirnya dibilang ya wajar ludes, enggak sebanding (antara tiket yang saya beli dengan kuota tiket yang dijual). (Formula E) ini bukan acara kelurahan yang gue beli semuanya, terus langsung ludes. Ini adalah bagian kepedulian," kata Sahroni.

Sahroni mengatakan, aksi membeli tiket sendiri sekitar Rp1,2 miliar adalah tanggung jawab pribadi, karena dia merasa menjadi bagian dari panitia pelaksana Formula E Jakarta dan juga warga negara Indonesia.

Halaman:

Editor: Maghfur Ghazali


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x