BMKG Memperkirakan Hari Ini Wilayah Jabodebek Diguyur Hujan Intensitas Ringan Sampai Sedang

- 9 Mei 2022, 08:05 WIB
Cuaca kota-kota di wilayah penyangga didominasi hujan dengan intensitas sedang, kecuali wilayah Kota Tangerang dan Tigaraksa yang berawan
Cuaca kota-kota di wilayah penyangga didominasi hujan dengan intensitas sedang, kecuali wilayah Kota Tangerang dan Tigaraksa yang berawan /maghfur/antarafoto

 

POSJAKUT – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan sebagian Jakarta, Senin 9 Mei 2022, seperti Jakarta Barat, Jakarta Timur, dan Jakarta Selatan hujan.

Sementara sebagian wilayah Jakarta Pusat dan Jakarta Utara berawan sedangkan wilayah Kepulauan Seribu Cerah Berawan.

BMKG dalam peringatan dininya yang dirilis melalui laman resminya www.bmkg.go.id minta kepada warga mewaspadai potensi hujan petir disertai angin kencang di dua wilayah Jakarta, yakni Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, pada Senin sore hingga malam hari

Sementara itu, cuaca kota-kota di wilayah penyangga didominasi hujan dengan intensitas sedang, kecuali wilayah Kota Tangerang dan Tigaraksa berawan. Sedangan Kota Bekasi, Cikarang, Depok, dan Kota Bogor hujan. Bahkan Cibinong pagi ini diperkirakan terjadi hujan disertai angin kencang dan petir.

Baca Juga: BMKG Memperkirakan Hari ini Jakarta dan Kota-kota di Wilayah Penyangga Didominasi Cuaca Berawan 

Memasuki siang hari, kelima wilayah di Jakarta dan Kepulauan Seribu akan berawan secara merata. Demikian juga dengan kota-kota di wilayah penyangga yang pagi hari hampir merata diguyur hujan pada siang hari berubah menjadi berawan secara merata.

Warga diminta tetap waspada terhadap kemungkinan terjadinya perubahan cuaca tidak terduga. Tetaplah berhati-hati dalam perjalanan, berteduhlah saat terjadi hujan disertai angina kencang dan petir karena bisa saja angina kencang disertai hujan memporakporandakan pohon, baliho dan sebagainya yang sangat membahayakan keselamatan.

Baca Juga: BMKG Memperkirakan Hari Ini Jakarta Cerah Berawan, Kota Bekasi Sampai Bogor Hujan Ringan

Baca Juga: BMKG Memperkirakan Jakarta Didominasi Hujan Ringan, dan Seluruh Kota Penyangga Hujan Sedang

Halaman:

Editor: Maghfur Ghazali


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini