BMKG Mengingatkan Hari Ini di Sejumlah Kota Penyangga Hujan Disertai Angin Kencang dan Petir, Jakarta Berawan

- 21 Maret 2022, 08:45 WIB
Hujan lebat disertai angin kencang dan petir seperti terjadi di Depok, Bogor Cibinong. Sedangkan Bekasi dan Cikrang hujan ringan
Hujan lebat disertai angin kencang dan petir seperti terjadi di Depok, Bogor Cibinong. Sedangkan Bekasi dan Cikrang hujan ringan /maghfur/antarafoto

PASJAKUT – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkiranakan Senin 21 Maret 2021 ini cuaca Jakarta didominasi cerah berawan. Hujan ringan hanya terjadi di Jakarta Timur dan Jakarta Selatan pada siang hari. 

Warga diminta tetap waspada terhadap kemungkinan terjadinya perubahan cuaca secara tiba-tiba. BMKG melalui laman resminya www.bmkg.go.id juga telah memberi peringatan diri potensi hujan disertai kilat dn petir di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada sore hari. 

Sementara sejumlah kota di wilayah penyangga ibu kota turun hujan dengan intensitas ringan hingga guyuran hujan lebat disertai angin kencang dan petir seperti yang terjadi di Depok, Kota Bogor dan Cibinong. Sedangkan Bekasi dan cikrang hanya hujan ringan.

Baca Juga: Hari Ini BMKG Prediksi Jakarta Cerah Berawan, dan Seluruh Kota Penyangga Hujan Intensitas Ringan

Peringatan dini juga disampaikan BMKG terhadap sejumlah kota penyangga ibu kota yang ada di wilayah Jawa Barat. Deisebutkan potensi hujan disertai hujan deras dan akgnin kencang pada waktu siang dan sore menjelang malam untuk wlayah Kabupaten dan Kota Bogor, Depok dan Kota Bekasi. 

Memasuki malam hingga dinihari nanti seluruh wilayah Jakarta berawan dengan suhu antara minimum 24 derajat celcius dan maksimum 31derajat celcius dengan kelembapan udara antara 75 persen hingga 100 persen. 

Baca Juga: BMKG Memperkirakan Hari Ini Selain Tangerang dan Tigaraksa Kota-kota Penyangga Hujan Lebat Disertai Petir

Baca Juga: BMKG Memberi Peringatan Dini Potensi Hujan Disertai Angin Kencang dan Petir di Jakarta Timur dan Selatan

Sedangkan wilayah kota penyangga seperti Bekasi, Ciakrang, Depok, Dibinong dan Kota Bogor memasuki malam hari hujan dengan intensitas ringan masih terjadi. Suhi di wilayah ini antara 21-32 derajat celcius dengan kelembapan udara antara 60-90 persen. 

Halaman:

Editor: Maghfur Ghazali


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah