Wagub: Pemprov DKI Akan Pastikan Tidak Boleh Ada Warga Jakarta Kesulitan Mendapatkan Air Bersih

- 16 Januari 2022, 21:20 WIB
Pemprov DKI Jakarta asegera pastikan warganya tercukupi kebutuhan air bersihga
Pemprov DKI Jakarta asegera pastikan warganya tercukupi kebutuhan air bersihga /maghfur/antaranews

POSJAKUT – Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan bahwa pihaknya akan memastikan bahwa seluruh warga Jakarta tidak aka nada lagi yang  kesulitan mendapatkan pasokan air bersih

Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria mengatakan bahwa Pemerintah DKI Jakarta akan memaksimalkan keberadaan Perusahaan Air Minum (PAM) untuk mendistribusikan air bersih di wilayah Jakarta Utara yang saat ini sedang mengalami krisis air bersih.

Menurut Ahmad Riza Patria menjelaskan bahwa kondisi Jakarta Utara berbeda dari wilay-wilayah lain. Jakarta utara termasuk wilayah dataran rendah dan berdekatan dengan laut sehingga membuat pasokan air bersih tidak mudah didapatkan.

Baca Juga: Diburu Sampai ke Lombok, Pria Menendang Sesajen Gunung Semeru Akhirnya Ditangkap. Begini Kisah Pengejarannya

“Jadi di situ memang tidak mudah mendapatkan air tanah, jadi di situ kami akan memaksimalkan melalui PAM. Kami akan minta Perumda PAM Jaya untuk membantu mengirimkan air bersih ke Jakarta Utara,” tegas  Riza Minggu 16 januari 2022.

Apabila masih ada warga yang kesulitan mendapat pasokan air bersih, Riza mengimbau warga tersebut segera melapor kepada kelurahan setempat, sehingga pemerintah dapat memberikan solusi untuk mengatasi masalah tersebut.

Ini ibu kota Jakarta,  kami harus pastikan tidak boleh ada warga yang sulit mendapatkan air bersih.

Baca Juga: Selanjutnya Digelar di Serpong, Ajang Street Race Resmi Diharapkan Dapat Menekan Kecelakaan Lalu Lintas

Seperti diketahui dalam sepekan terakhir warga RW 15 Kelurahan Penjaringan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara mengeluhkan suplai air bersih dari PT PAM Lyonnaise Jaya (Palyja) tidak lancar dan keruh sejak beberapa waktu terakhir.

Halaman:

Editor: Maghfur Ghazali


Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini