Hujan Disertai Angin Kencang dan Petir Durasi Singkat Diperkirakan Terjadi di Jakarta Timur dan Selatan

- 8 Januari 2022, 09:15 WIB
BMKG memperkirakan sebagian wilayah Indonesia diguyur hujan deras disertai angin kencang
BMKG memperkirakan sebagian wilayah Indonesia diguyur hujan deras disertai angin kencang /maghfur/antaranews

 

POSJAKUT -- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini mewaspadai potensi hujan yang dapat disertai petir dan angin kencang dengan durasi singkat di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada Sabtu siang dan sore.

BMKG dalam laman resminya www.bmkg.go.id yang dipantau Sabtu 8 Januari 2022 menyebutkan, wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur, diperkirakan diguyur hujan dengan intensitas ringan pada siang hari 

Sedangkan, Jakarta Utara, Jakarta Barat, dan Kepulauan Seribu, diperkirakan cuaca cerah berawan.​ Sementara kota-kota satelit yang berbatasan langsung dengan Jakata seperti Bekasi dan Cikarang siang ini diguyur hujan. Selanjutnya Cibinog, Depok, Kota Bogor, Kota Tangerang dan Tigaraksa berawan.

Baca Juga: Jalan I Gusti Ngurah Rai Jakarta Timur Dibuka Kembali, Puluhan Petugas Dikerahkan Bersihkan Sisa Proyek 

Berlanjut pada malam hari, langit Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diprediksi berawan,sedangkan empat wilayah administratif lainnya cerah berawan. Sedangkan Bekasi, Cikarang, Cibinong, Depok, Kota Bogor, Kota Tangerang, dan Tigaraksa cerah berawan.

Hujan dengan intensitas ringan dipredikasi akan turun di Jakarta Barat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu, pada Minggu dini hari. Sementara itu, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, cuaca berawan, serta Jakarta Timur dipredikasi cerah berawan.

Baca Juga: Pelanggaran Masker di Masa Pandemi, Satpol PP Jakarta Utara Menindak 67.588 Orang Lakukan Kerja Sosial

Suhu udara rata-rata Jakarta sepanjang Sabtu berada di antara 24 hingga 32 derajat celsius. Sementara tingkat kelembapan udara berada pada kisaran 65 person hingga 95 persen.

Baca Juga: LANGGAM JAKARTA: Berwisata Relegi ke Masjid Taj Mahal Ramlie Musofa di Pinggiran Danau Sunter

Halaman:

Editor: Maghfur Ghazali


Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini