Pertemuan G20 di Bali Memanas, Menlu Rusia Tuduh AS Cegah Solusi Damai Konflik di Ukraina

- 9 Juli 2022, 17:30 WIB
Menlu Rusia Sergei Lavrov bertemu dengan Menlu RI Retno Marsudi pada Pertemuan Menlu G20 di Nusa Dua, Bali, Indonesia, 8 Juli 2022.
Menlu Rusia Sergei Lavrov bertemu dengan Menlu RI Retno Marsudi pada Pertemuan Menlu G20 di Nusa Dua, Bali, Indonesia, 8 Juli 2022. /REUTERS/Willy Kurniawan/REUTERS

Lavrov tidak menanggapi dan berjalan pergi.

Baca Juga: Berikut Sinopsis Serial Extraordinary Attorney Woo Tentang Pengacara Diperankan Park Eun Bin

Pada pertemuan menteri luar negeri, Lavrov duduk di antara perwakilan dari Arab Saudi dan Meksiko.

Dia kemudian mengatakan kepada wartawan bahwa selama pertemuan itu, Barat mencegah solusi damai untuk konflik di Ukraina dengan menolak untuk berbicara dengan Rusia.

“Jika Barat tidak ingin pembicaraan terjadi tetapi berharap Ukraina mengalahkan Rusia di medan perang – karena kedua pandangan telah diungkapkan – maka mungkin, tidak ada yang perlu dibicarakan dengan Barat,” ungkap Lavrov, dikutip dari agensi berita Rusia TASS.

“Bukan kami yang mengabaikan semua kontak. Tapi Amerika Serikat," katanya saat ditanya mengenai kemungkinan adanya dialog antara dia dan Blinken. “Jika mereka tidak mau bicara, itu pilihan mereka,” tambah Lavrov.

 

Sebelum pertemuan di Bali, Departemen Luar Negeri AS pernah mengatakan bahwa mereka tidak akan bertemu Lavrov secara resmi sampai Rusia “serius tentang diplomasi.”

Sementara itu, kantor berita Reuters melaporkan bahwa Retno mengatakan dia melihat Lavrov dan Blinken berbincang di ruang rapat.

Selain itu, Blinken dikatakan telah menanggapi tuduhan Lavrov terhadap Barat, mengutip seorang diplomat yang tidak disebutkan namanya, bahwa Lavrov tidak ada di ruangan saat itu.***

Halaman:

Editor: Abdurrauf Said


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x