Arnold Schwarzenegger: Pemerintah Rusia Bohongi Rakyat Soal Invasi ke Ukraina

- 18 Maret 2022, 12:20 WIB
Arnold Schwarzenegger
Arnold Schwarzenegger /Arnold /@Schwarzenegger

 

POSJAKUT -- Aktor dan mantan Gubernur California Arnold Schwarzenegger buka suara tentang invasi Rusia terhadap Ukraina.

Aktor berusia 74 tahun yang beralih menjadi politisi itu merekam pidato 10 menit yang diunggah lewat akun twitternya.

Dalam seruan yang ditulisnya demi rakyat Rusia itu, Arnold membantah propaganda Kremlin. Ia menyebut 'perang' yang dilakukan pemerintahan Vladimir Putin itu sebenarnya invasi "tidak masuk akal" Rusia.

Baca Juga: Dituduh Gunakan Senjata Kimia dan Biologis, AS Menuduh Balik Rusia: Mereka Mencoba Salahkan Pihak Lain

Dalam sebuah pernyataan yang dibagikan Schwarzenegger di profil Twitter-nya, Arnold menjelaskan dia 'mencintai orang-orang Rusia,' dan itulah sebabnya dia ingin mengatakan yang sebenarnya kepada rakyat Rusia.

Video yang diunggah lewat twiiter tersebut, dan telah ditonton lebih dari 2 juta kali, menampilkan Schwarzenegger duduk di kantornya dan secara langsung meminta warga dan tentara Rusia untuk melihat 'kebohongan' Putin. Pernyataan mantan aktor laga antagonis itu dilengkapi dengan teks bahasa Inggris dan Rusia yang tampil dilayar.

Selain merenungkan 'kekuatan' rakyat Rusia, dan pengalamannya di negara itu, Schwarzenegger menjelaskan: "Ada hal-hal yang terjadi di dunia yang dirahasiakan dari Anda, hal-hal buruk yang harus Anda ketahui".

Dia melanjutkan: “Tidak ada yang suka mendengar sesuatu yang kritis tentang pemerintah mereka, saya mengerti itu, tetapi sebagai teman lama rakyat Rusia, saya harap Anda akan mendengar apa yang saya katakan".

Halaman:

Editor: Mulya Achdami


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x