Lesti Kejora Terseret Perasaan, Lagu 'Lentera' Karya Apik Melly Goeslow dan Andi Rianto Mengharu-biru

- 14 Januari 2022, 08:00 WIB
Potret Lesti Kejora dan Rizky Billar. /Instagram.com/@rizkybillar
Potret Lesti Kejora dan Rizky Billar. /Instagram.com/@rizkybillar /pikiran-rakyat.com/

POSJAKUT –  Kendati diterpa isu macam-macam, sejak awal membangun rumah tangga dengan suaminya, mengandung  lalu kemudian  melahirkan secara premature, dapat dikatakan  sampai saat ini keberuntungan tetap menghampiri Lesti Kejora.

Pedangdut  Lesti Kejora yang baru sekitar dua minggu melahirkan itu, merilis single barunya, berjudul Lentera. 

Inilah yang disebut sebagai salah satu keberuntungan itu,   lagu yang  dipercayakan dibawa Lesti  merupakan sebuah karya apik perpaduan Melly Goeslaw dengan  musisi beken Andi Rianto, yang diluncurkan 8 Januari 2022 lalu.

-Baca Juga: Ardhito Pramono Gunakan Ganja untuk Fokus Bekerja, Terancam Pidana 4 Tahun Penjara

Lagu Lentera yang dibawakan Lesti Kejora ini nyata-nyata sebagai ungkapan kebahagiaan dari seorang ibu menyambut kehadiran buah hatinya. Dengan lirik-lirik menyentuh, pas dengan kondisi Lesti yang baru saja menjadi seorang ibu.

Agaknya, seperti pengakuan Melly Goeslaw sendiri, dia sudah lama ingin menciptakan sebuah lagu untuk Lesti. Sekaranglah baru kesampaian, saat buah hati bayi Muhammad Leslar Al Fatih Billar masih berusia dua Minggu.

Dan terlalu panjang ceritanya kalau kita ingin mengungkit  lagu-lagu ciptaan Melly. Rasanya penulis lagu berbakat ini tak habis-habisnya melahirkan karya-karya apik di setiap era.

Sebut misalnya lagu Ayat-ayat Cinta 1 dan 2, Ketika Cinta Bertasbih, dan teristimewa Bunda, yang melukiskan betapa  kesadaran seorang anak terhadap jasa besar bundanya .

Lirik yang menyentuh sanubari ini menceritakan tentang betapa seorang ibu akan menjadi penjaga anaknya dalam keadaan apapun. Tak hanya lirik, namun balutan musik orkestra oleh Andi Rianto membuat pendengarnya terharu.

Halaman:

Editor: Ramli Amin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x