BPBD DKI Jakarta Laporkan Masih Satu RT di Kembangan Terendam Banjir dengan Ketinggian 40 Cm, Ini Faktanya

- 7 November 2022, 13:05 WIB
Ilustrasi banjir Jakarta.
Ilustrasi banjir Jakarta. /ANTARA/Mentari Dwi Gayati/am.

 

POSJAKUT -- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat sebanyak satu RT di kawasan Kembangan Utara, Jakarta Barat, tergenang banjir pada Senin 7 November 2022 pagi.

Menurut laporan BPBD DKI, banjir di Kembangan itu terjadi disebabkan oleh hujan dengan intensitas tinggi.

Karena derasnya hujan yang turun membuat daerah Kembangan tergenang banjir dengan ketinggian genangan air mencapai 40 cm.

Baca Juga: Polisi Bantu Salurkan Bantuan kepada Korban Banjir di Wilayah Kembangan Jakarta Barat

"Pukul 09.00 WIB, BPBD catat saat ini terdapat 1 RT atau 0,003 persen dari 30.470 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta," jelas Kepala Pelaksana BPBD DKI, Isnawa Adji.

Sementara itu, data wilayah terdampak yang masih tergenang antara lain sebagai berikut:

Jakarta Barat terdapat 1 RT yang merupakan bagian dari Kelurahan Kembangan Utara dengan  ketinggian 40 cm dan disebabkan karena curah hujan tinggi.

Sedangkan wilayah yang sudah surut ada di dua RT yakni Kelurahan Sukabumi Utara.

Baca Juga: BMKG: Sebagian Wilayah Jabodetabek Seharian Ini Diguyur Hujan Berintensitas Ringan

Halaman:

Editor: Fenty Ruchyat

Sumber: BPBD DKI Jakarta


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x