Hadapi Puncak Musim Haji, Kemenag Bentuk Tim Armuzna

- 27 Juni 2022, 22:20 WIB
Hadapi puncak musim haji, Kemenag membentuk tim Armuzna beranggotakan staf tiga daker di Saudi.
Hadapi puncak musim haji, Kemenag membentuk tim Armuzna beranggotakan staf tiga daker di Saudi. /haji.kemenag.go.id/


MAKKAH --- Menghadapi puncak haji yang semakin dekat, Kementerian Agama membentuk tim khusus yang dinamakan Tim Arafah, Muzdalifah dan Mina (Tim Armuzna).

Tim Armuzna ini beranggotakan petugas-petugas yang sebelumnya bekerja di tiga Daerah Kerja (Daker) yaitu di daerah kerja Makkah, Daker Madinah, dan Daker Bandara.

Tim Khusus yang akan bekerja untuk Arafah akan diisi Daker Bandara, yang bertugas di Muzdalifah diisi Daker Makkah, dan Mina akan diisi Daker Madinah.

Selain tim khusus yang bertugas, juga akan ada tim monitoring yang akan mengawasi seluruh proses pergerakan jemaah saat pelaksanaan Armuzna.

-Baca Juga: Jemaah Wafat 2 Orang, Simak Tips Bagi yang Belum Umrah Wajib: INFO HAJI

Ketua PPIH Arab Saudi, Arsyad Hidayat mengatakan, personel yang bertugas di Armuzna merupakan perwakilan daker-daker.

Jadi daker ketika masuk ke Armuzna tidak lagi dinamai Daker, namun sudah menjadi Tim Armuzna.

Mobilisasi Armuzna akan dimulai sejak 8 Zulhijjah 1443 H pagi. Sudah ada simulasi dengan Kementerian Haji Arab Saudi.

"Jika biasanya dimulai mobilisasi jemaah pukul 07.00 pagi dan selesai 24.00 malam, maka dengan jumlah jemaah yang ada, akan selesai pukul 17.00 sore (waktu Arab Saudi)," kata Arsyad Hidayat di Makkah Senin 27 Juni 2022.

-Baca Juga: Bagaimana Cara Penyembelihan Hewan Kurban yang Halal? Dr KH Didi Supandi, Lc, MA: Harus Sesuai Aturan Syariat!

Halaman:

Editor: Ramli Amin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x