Komisi Jasa Keuangan Korea Selatan akan Memberlakukan Pajak untuk NFT Mulai Tahun Depan

- 30 November 2021, 17:39 WIB
Doh Gyu-sang, Wakil Ketua Komisi Jasa Keuangan Korea Selatan
Doh Gyu-sang, Wakil Ketua Komisi Jasa Keuangan Korea Selatan /

 

PosJakut - Komisi Jasa Keuangan (FSC) Korea Selatan sebelumnya mengumumkan bahwa Non-Fungible Token (NFT), akan dikenakan pajak mulai tahun depan.

Wakil ketua FSC Doh Kyu-sang menetapkan bahwa hanya beberapa NFT yang akan dikategorikan sebagai aset virtual dan oleh karena itu dikenakan pajak “penghasilan lain”, mengacu pada yang digunakan untuk investasi atau pembayaran dalam skala besar.

Baca Juga: Apa Itu Non-Fungible Token atau NFT yang Sedang Ramai? Berikut Penjelasannya

Merespons hal ini Menteri Keuangan Hong Nam-ki yang sebelumnya mengatakan bahwa NFT masih kontroversial apakah harus didaftarkan sebagai aset virtual atau tidak, tidak menyetujui evaluasi FSC terkait penetapan pajak untuk NFT.

Para ahli khawatir dengan perbedaanya pendapat antara Kementrian Keuangan dan Komisi Jasa Keuangan dapat memicu kebingungan pasar.

 

“Dalam situasi di mana otoritas keuangan saling bertentangan, para pelaku pasar aset virtual bingung untuk mengetahui apakah mereka harus membayar pajak atau tidak,” jelas Park Sung-joon, kepala Pusat Penelitian Blockchain di Universitas Dongguk.

Baca Juga: Sony Pictures Bagi-Bagi NFT Untuk Pembeli Tiket Perdana Spider-Man No Way Home di Amerika Serikat

Halaman:

Editor: Abdurrauf Said

Sumber: Korean Herald Nairametrics 한겨레모바일


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini