Gaya Hidup Rendah Emisi Bisa Dilakukan Juga di Sekolah Loh, Cek Disini Penjelasan Lengkapnya Ya

- 28 September 2022, 14:00 WIB
Ilustrasi karbondioksida (CO2).
Ilustrasi karbondioksida (CO2). /Pixabay/Gerd Altmann/Pixabay

POSJAKUT -- Gaya hidup rendah emisi bisa dimulai dari mana saja termasuk di sekolah.

Sekolah baik aktivitasnya maupun infrastrukturnya juga bisa disiapkan untuk mendukung gara hidup rendah emisi karbon.

Bentuk dukungan penurunan emisi karbon dilakukan oleh Pemprov DKI Jakarta dengan jadikan empat sekolah menjadi pilot projects Sekolah Net Zero Carbon dan green building.

Upaya Pemprov DKI Jakarta itu juga wujud komitmen Jakarta yang berkelanjutan di setiap sudut kota dimana emisi karbon menjadi target untuk diturunkan.

Baca Juga: Event Formula E Membawa Pesan Khusus Bahwa Jakarta Siap Memasuki Era Kendaraan Bebas Emisi

Pada hari ini, Rabu 28 September 2022, Pemprov DKI Jakarta resmikan empat Sekolah Net Zero Carbon dan green building sebagai pilot project.

Empat sekolah itu yakni SDN Duren Sawit 14 Jakarta Timur, SDN Grogol Selatan 09 Jakarta Selatan, SDN Ragunan 08 Pagi, 09 Pagi, 11 Petang, Jakarta Selatan dan SMAN 96 Jakarta, Jakarta Barat.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut konsep Net Zero Carbon ini adalah bangunan yang hemat energi saat beroperasi dan sebagian besar kebutuhan energinya dipasok dari sumber energi terbarukan yang menghasilkan minim emisi karbon.

Ia mengatakan bangunan sekolah merupakan bangunan yang paling banyak yang dimiliki oleh pemerintah.

Halaman:

Editor: Fenty Ruchyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x