Polisi Nyatakan Area Konser Boyband Korea NTC 127 di ICE BSD Aman dan Steril

- 4 November 2022, 21:40 WIB
Polisi nyatakan area konser boyband Korea Selatan NTC 127 di ICE BSD aman dan steril. Foto: NTC 127/Soompi
Polisi nyatakan area konser boyband Korea Selatan NTC 127 di ICE BSD aman dan steril. Foto: NTC 127/Soompi /selebritalk.pikiran-rakyat.com/


POSJAKUT -- Polisi telah melakukan sterilisasi area konser boyband Korea Selatan, NTC 127 di ICE BSD, Tangerang Selatan. Kabid Humas Polda Metro Jaya pastikan eluruh area telah dinyatakan aman dan steril

Berdasarkan hasil penyisiran, tidak ditemukan benda mencurigakan dan bahan peledak.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan mengatakan pengecekan dan penyisiran area konser dilakukan oleh Tim Penjinak Bom (Jibom) dan anjing pelacak dari Unit K9.

-Baca Juga: Boy Grup K-Pop Pendatang Baru Diyakini Meniru NCT 127, Ini Faktanya

"Jadi tadi sudah dilakukan sama Tim Jibom dan anjing pelacak. Tidak ada unsur-unsur yang berkaitan bahan peledak atau bom ya," ungkap Endra Zulpan saat dikonfirmasi wartawan, Jumat 4 November 2022.

Zulpan memastikan seluruh area telah dinyatakan aman dan steril. Dia menyebut kepolisian telah berkoordinasi dengan penyelenggara untuk tetap menggelar konser tersebut.

"Jadi situasi dipastikan aman, sehingga kepolisian sudah koordinasi dengan pihak penyelenggara kegiatan tetap berlangsung," tuturnya.

-Baca Juga: Boyband Baru, TEMPEST Rilis Highlight Medley Album Debut Mereka “It's ME, It's WE”

Pada kesempatan yang sama, Zulpan juga meminta masyarakat untuk tidak terprovokasi akibat ancaman tersebut. Menurut dia, penonton bisa masuk ke dalam area konser mulai pukul 15.00 WIB.

"Saat ini juga sebagian penonton sudah datangi lokasi acara," tukasnya.***

Editor: Ramli Amin

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x