Sutradara Ms Marvel, Sharmeen Obaid Chinoy Kolabs dengan Lindelof Bikin film Star Wars, Ini Faktanya

- 26 Oktober 2022, 14:45 WIB
Ms Marvel
Ms Marvel /Tangkapan Layar YouTube/Marvel Entertainment

 

POSJAKUT – Sutradara film Ms Marvel, Sharmeen Obaid Chinoy akan kolaborasi dengan Damon Lindelof, membuat film “Star Wars” lainnya.

Damon Lindelof memang tengah mengerjakan sebuah naskah film StarVwars bersama Sharmen Obaid Chinoy.

Dilansir The Hollywood Reporter, Senin, keterlibatan Lindelof dalam fitur "Star Wars" sudah dikabarkan sejak lama.

Keterlibatan  sutradara "Ms. Marvel" pada waralaba ini adalah hal menggemberikan dari rencana ini.

Baca Juga: Fakta Menarik Ms Marvel Tayangan Baru Disney+ Hotstar dan Bocoran Episode Empat

Lindelof terkenal denga  karyanya yakni film arau serial "Lost".

Ia juga sosok penting di dunia TV dengan serial "The Leftovers" dan "Watchmen".

Di dunia film fitur, dia telah menulis beberapa film "Star Trek"serta "The Hunt" dari Universal.

Sementara Obaid-Chinoy sudah bergabung dengan Disney sebagai sutradara "Marvel" dan "Ms. Marvel" dari Disney+.

Baca Juga: Dua Pahlawan Baru Marvel Cinematic Universe Punya Kekuatan Super Jadi Ciri Mereka, Ada Kid Gladiator

Sebelum terlibat di proyek MCU, dia serung terlibat di beberapa pekerjaan dokumentary.

Ia adalah salah satu  pembuat film kelahiran Pakistan pertama yang memenangkan Oscar.

Dia berada di balik "A Girl in the River: The Price of Forgiveness" tahun 2015 dan "Saving Face" tahun 2012.

Ia juga terikat untuk menjadi sutradara dari proyek film Paramount dengan Will Smith, "Brilliance".

Baca Juga: Perolehan Film 'Black Adam' Capai Rp2,1 Triliun di Akhir Pekan

Masa depan layar lebar "Star Wars" telah berubah selama beberapa tahun.

Saat bersama Lucasfilm mengembangkan beberapa filmnya, termasuk "Rogue Squadron" dari Patty Jenkins yang akan tayang pada Desember 2022.

Proyek lainnya termasuk film yang akan diproduksi oleh bos Marvel Studios Kevin Feige dan ditulis oleh Michael Waldron dari "Loki".

Kemudian pembuat film "Thor: Love and Thunder" Taika Waititi secara resmi diumumkan sebagai sutradara proyek pada Mei 2020, dengan penulis "1917" Krysty Wilson-Cairns yang menulis naskah.

Baca Juga: “Ms. Marvel” Jelas Jadi Pembeda Pahlawan Super di MCU, Gak Sabar Nonton Episode Selanjutnya, Cek Disini!

Waititi memiliki sejarah dengan "Star Wars", pernah menyutradarai "The Mandalorian" dan menyuarakan droid IG-11.

Disney memiliki fitur "Star Wars" tanpa judul untuk Desember 2025 dan Desember 2027.

Ketika Disney membeli Lucasfilm pada 2012, Disney merencanakan untuk merilis satu fitur "Star Wars" di bioskop setiap tahun.

Itu adalah peningkatan yang signifikan untuk waralaba, yang hanya merilis enam film dari 1977-2005.

Lucasfilm saat ini memiliki serial "Star Wars Andor" yang diterima dengan baik di Disney+ Hotstar.***

 

Editor: Fenty Ruchyat

Sumber: Antara


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini