'She-Hulk: Attorney at Law' Jadi Serial TV Marvel Terakhir, Ini Fakta Aksi Jennifer Walters

- 22 Agustus 2022, 14:00 WIB
Ilustrasi link streaming serial film Marvel terbaru berjudul She Hulk secara legal di Hotstar, lengkap sinopsis dan daftar pemeran.
Ilustrasi link streaming serial film Marvel terbaru berjudul She Hulk secara legal di Hotstar, lengkap sinopsis dan daftar pemeran. /Twitter.com/@SheHulkOfficial

POSJAKUT -- 'She-Hulk: Attorney at Law' yang jadi tontonan baru dari Marvel Studios dan telah tayang Kamis 18 Agustus lalu ternyata jadi serial TV terakhir bagi Marvel dan awal bagi Jennifer Walters aka She Hulk.

Sekuel The Hulk ini tampil di layanan streaming di Disney+ Hotstar dan mendapat perhatian para penggemar film-film Marvel.

Serial yang disutradarai oleh Kat Coiro dan ditulis oleh Jessica Gao ini diketahui bercerita tentang kisah Jennifer Walters.

Jennifer ternyata juga merupakan karakter She-Hulk (diperankan oleh Tatiana Maslany).

Baca Juga: Trailer She Hulk: Attorney at Law Bikin Penggemar Penasaran, Apa Kira-kira ya

Jennifer adalah seorang pengacara muda, sepupu dari Bruce Banner aka Hulk yang diperankan oleh Mark Ruffalo, yang mendapatkan kekuatan super yang sama secara tidak sengaja.

Berbeda dengan Bruce yang memilih untuk memanfaatkan alter-ego-nya sebagai seorang Avenger, Jennifer atau yang akrab disapa Jen, tidak ingin menjalani kehidupannya sebagai She-Hulk di bawah kontrol siapa pun kecuali dirinya sendiri.

Jen memiliki pegangan yang cukup stabil pada emosinya yang bergolak sehingga dia dapat berubah menjadi persona She-Hulk sesuai dengan keinginannya. Jen tidak tertarik untuk hidup seperti Bruce, yang ia nilai harus mengorbankan kehidupan "manusianya" agar bisa menjadi seorang pahlawan super.

Pilihan ini membuat Bruce ingin melatih Jen lebih lanjut agar dapat menguasai sisi lain dari dirinya tersebut.

Halaman:

Editor: Fenty Ruchyat

Sumber: Antara


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini