SOSOK: Mbak Deby 'Pesinden' yang Kini Melatih Tari Indonesia di Belanda

- 14 Agustus 2022, 13:08 WIB
SOSOK: Mbak Deby 'Pesinden' yang Kini Melatih Tari Indonesia di Belanda. Nampak Mbak Deby saat dialog melalui Zoom
SOSOK: Mbak Deby 'Pesinden' yang Kini Melatih Tari Indonesia di Belanda. Nampak Mbak Deby saat dialog melalui Zoom /Nur Aliem Halvaima /Foto : POSJAKUT - Nur AH/

POSJAKUT - Mbak Deby, awalnya dikenal sebagai "pesinden", yakni penyanyi di grup musik tradisional etnis Jawa. Dia ke negeri Belanda dan mulai memperkenalkan tari Indonesia.

Sekedar diketahui, Pesindhén, atau sindhén (dari Bahasa Jawa) adalah sebutan bagi wanita yang bernyanyi mengiringi orkestra gamelan, umumnya bagi penyanyi satu-satunya. 

Pesindén harus mempunyai kemampuan komunikasi yang luas dan keahlian vokal serta kemampuan bagi menyanyikan tembang.

"Dengan pandemi, pelatihan tari Indonesia di luar negeri sedikit terhambat terutama di wilayah Amsterdam. Kendala hanya waktu, sehingga berlatih tari hanya bisa dilakukan melalui daring," kata wanita berdarah Jawa ini.

 Baca Juga: Penari Indonesia di Belanda, Begini Serunya Saat Nyambut Presiden Jokowi, Megawati dan Mahfud MD

Bagaimana cara memperkenalkan tari Indonesia di Belanda? Tentu perlu dana, lalu dananya diperoleh dari mana? Begitu pertanyaan dari Pak Sutiono, salah satu peserta diskusi via Zoom.

Menurut Mbak Deby, dirinya sudah menyukai tari sejak masih kuliah. Karena sudah hobi, setiap kali berkarya, Mbak Deby mengaku tidak pernah memikirkan soal dana.

"Pokoknya perform aja dulu. Soal dana, memang akhirnya dipersiapkan melalui pencarian dana lewat lembar proposal," kata Deby.

Sebelumnya POSJAKUT memberitakan wanita asal Indonesia yang bermukim di luar negeri terutama Belanda dan Jerman, baik yang sekolah, ikut suami atau bersuamikan orang barat, tetap ingat kampungnya.

Halaman:

Editor: Nur Aliem Halvaima


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x